LIVE MATCH: Messi Cadangan di Laga Barcelona Vs Deportivo

Pemain Barcelona, Lionel Messi.
Sumber :
  • REUTERS/Albert Gea

VIVA.co.id – Barcelona melakoni pertandingan pekan ke-8 La Liga dengan menjamu Deportivo La Coruna di Camp Nou, Sabtu 15 Oktober 2016. Di atas kertas, skuat asuhan Luis Enrique diprediksi akan mudah memetik kemenangan.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Namun, ada satu masalah yang dihadapi oleh klub asal Catalan tersebut. Sang megabintang, Lionel Messi masih dalam kondisi kurang fit. Alhasil Enrique memilih untuk mencadangkan pada pertandingan ini.

Lini depan Barcelona di menit pertama akan diisi oleh Luis Suarez, Neymar, dan Arda Turan. Sedangkan di lini tengah ada Ivan Rakitic, Sergio Busquets, dan Rafinha.

Lionel Messi dan Sergio Busquets Bikin Gol, Inter Miami Amankan Puncak Klasemen

Untuk posisi penjaga gawang, Marc-Andre ter Stegen yang pada pertandingan sebelumnya melakukan blunder kembali mendapat kepercayaan. Dia akan dibentengi 4 bek tangguh, yakni Javier Mascherano, Gerard Pique, Jeremy Mathieu, dan Lucas Digne.

Kemenangan menjadi penting bagi Blaugrana. Karena saat ini mereka tercecer di posisi ke-4 klasemen sementara dengan raihan 13 poin. Mereka tertinggal 2 poin dari Atletico Madrid dan Real Madrid yang berada di posisi ke-2 dan ke-3.

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

Sedangkan posisi puncak ada Sevilla yang baru saja meraih kemenangan atas 3-2 atas Leganes. Mereka yang sudah menjalani 8 pertandingan kini mengoleksi 17 poin.

Anda dapat menyimak jalannya pertandingan ini melalui FITUR LIVE MATCH VIVA.co.id (klik di sini).

Susunan pemain

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Javier Mascherano, Gerard Pique, Jeremy Mathieu, Lucas Digne; Sergio Busquets, Rafinha, Ivan Rakitic; Luis Suarez, Neymar, Arda Turan

Deportivo La Coruna: German Lux; Sidnei, Raul Redal, Fernando Navarro, Laure; Bruno Gama, Celso Borges, Pedro Mosquera; Florin Andone, Emre Colak, Guilherme

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya