PBFC Pesta Gol ke Gawang Gresik United di Segiri

Pusamania Borneo FC
Sumber :
  • Dokumentasi PSSI

VIVA.co.id – Pusamania Borneo FC (PBFC) menang besar saat menjamu Gresik United di Stadion Segiri Samarinda dalam lanjutan Liga 1, Sabtu malam, 29 April 2017.

Arema FC Kenalkan 'Jubah Perang' Baru

Pesta gol tuan rumah dimulai pada menit 33 melalui penalti Flavio. Selanjutnya, Lerby Aliandry sukses menggandakan keunggulan PBFC pada menit 53.

Pesta gol PBFC ditutup gol Shane Smeltz di menit 61. Tidak ada gol tambahan tercipta, PBFC pun meraih kemenangan telak tiga gol tanpa balas.

PSS Sleman Tunjuk Gustavo Lopez Sebagai Manajer

Kemenangan ini mengakhiri rekor buruk PBFC di Liga 1. Sebelumnya, mereka tidak pernah menang di dua pertandingan pertama Liga 1 (1 kalah, 1 imbang).

Sementara itu, dengan kekalahan ini, Gresik United belum juga keluar dari hasil buruk di Liga 1. Mereka total belum pernah menang di tiga laga perdana Liga 1 (2 kalah, 1 imbang). 

Motivasi Meningkat, Persib Pede Hadapi Persija

Simak statistik dan jalannya pertandingan di LIVE MATCH VIVA.co.id.

Susunan Pemain:
Pusamania Borneo FC:
Muhammad Ridho, Kunihiro Yamashita, Leonard Tupamahu, Diego Michiels, Ponaryo Astaman (Akbar 66'), Flavio Junior, Ricky Ohorella (Abdul Rahman 57'), Wahyudi Hamisi (Lerby 53'), Shane Smeltz, Terens Puhiri, Rifal Lastori (Yusman 73')
Gresik United: Fitrul Dwi Rustapa, Chairul Rifan, Ahmad Faris, Syahria Mustofa, Rendi Saputra (Effendi 56'), Fitra Ridwan (Jusmadi 82'), Agus Indra, Muhamad Said, Andre Wibowo (Saputra 67'), Patrick Roberto, Asryad Yusgiantoro (Komarudin 82')

Ciro Alves, Duel Persik Kediri vs Persib Bandung

Bungkam Persik Jadi Momentum Kebangkitan Persib Bandung

Tren positif ini diharapkan bisa berlanjut untuk pertandingan berikutnya. Skuad Maung Bandung dijadwalkan menghadapi lawan kuat Bali United.

img_title
VIVA.co.id
29 Juli 2023