Logo DW

Ratusan WNI Kru Kapal AIDA Cruises Jerman Kembali ke Indonesia

picture alliance/dpa/I. Wagner
picture alliance/dpa/I. Wagner
Sumber :
  • dw

Pesawat charter Condor, DE 8536 yang mengangkut ABK WNI, diberangkatkan dari bandara Frankfurt pukul 15.45 waktu setempat. Direncanakan pesawat akan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, pada Minggu, 3 Mei 2020. Dari cengkareng mereka akan langsung dipulangkan ke daerah masing-masing dengan trasnportasi bus. Untuk ABK yang berdomisili di Sulawesi, rencananya akan diinapkan di hotel terlebih dahulu hingga penerbangan dalam negeri tersedia kembali. Seluruh biaya pemulangan para kru termasuk untuk pengaturan transportasi dan akomodasi di Indonesia ditanggung oleh pihak AIDA.

Setidaknya terdapat sekitar 1000 WNI yang bekerja di perusahaan AIDA. Sebagian besar bekerja sebagai awak kapal dan beberapa orang sebagai staf kantor yang berpusat di Rostock dan Hamburg, Jerman. Hansjörg Kunze menyebutkan bahwa para kru yang dipulangkan ke negaranya telah dipenuhi hak gajinya. Sebagian ada yang memang telah habis masa kontraknya. Sementara bagi mereka yang masa kontraknya baru akan habis dalam beberapa bulan ke depan, pihak perusahaan akan memberikan gaji untuk 60 hari ke depan, yang akan dibayarkan setelah mereka tiba di negaranya.

“Dari pengamatan kami, para kru asal Indonesia termasuk yang paling ramah dan banyak disenangi penumpang terutama yang berbahasa Jerman. Mereka adalah para pekerja yang gigih dan telaten. Kita berharap setelah situasi kembali normal nanti, mereka dapat kembali bekerja di perusahaan kami, tutur Kinze.

AIDA merupakan perusahaan Kapal Pesiar dengan total pegawai sekitar 15.000, dan 13.500 di antaranya adalah para awak kapal. Kapal ini beroperasi di wilayah Mediterrania, sekitar Canary Islands, di sebelah utara Laut Baltic, Karibia, America Utara, Dubai and Asia. Sejak 2004 perusahaan ini dalam Costa Group. Selain itu perusahaan ini juga anggota dari Carnival Corporation & plc yang merupakan salah satu organisasi jasa perjalanan liburan terbesar di dunia.

vlz/as (kbri berlin)