Kelebihan Kuliah di Luar Negeri Menurut Maudy Ayunda

Maudy Ayunda
Sumber :
  • instagram.com/maudyayunda

VIVA.co.id – Tak hanya cantik dan bertalenta, Maudy Ayunda juga berhasil di bidang akademis. Buktinya, ia bisa masuk salah satu perguruan tinggi terbaik dunia, Oxford University di Inggris.

Maudy Ayunda hingga Marion Jola Siap Meriahkan Renjana Cita Srikandi

Maudy mengakui jika berkuliah di Oxford menjadi mimpinya di bidang pendidikan yang terealisasi. Menurutnya, ada hal baru dalam pendidikan di Inggris yang tidak dirasakannya di Indonesia.

"Ada sebuah proses pembelajaran yang sangat berbeda yang membantu membentuk siapa aku sekarang. Yang saya suka, di sana muridnya didorong untuk belajar sendiri," kata Maudy saat temu media di Grand Indonesia, Jakarta, Jumat, 28 April 2017.

Cerita Maudy Ayunda, Minta Restu Suami Buat Jadi Produser Film

Menurut pemain film Perahu Kertas ini, sistem pendidikan seperti itu bisa menjadi inspirasi pendidikan di Indonesia. Saat belajar di sana, Maudy melihat sangat jarang sekali guru atau profesor yang mau mengajarkan sesuatu dari nol.

Di sana, ketika masuk kelas adalah waktu untuk berdiskusi dan evaluasi, bukan lagi mengajarkan murid. Dari situlah Maudy belajar. Dia harus mendorong dirinya untuk memanfaatkan segala hal agar bisa menyerap pelajaran.

Kisah Ki Hadjar Dewantara Bakal Diangkat Jadi Film, Siapa Aktor Utama yang Paling Pas?

Sayangnya, hal itu masih belum dilakukan di Indonesia. Pendidikan yang kurang merata masih menjadi masalah.

"Murid tidak bisa mencari alternatif lain untuk belajar sendiri. Selain sekolah masih ada saluran lain untuk belajar, tapi itu masih kurang," kata Maudy.

 

Ayunda Faza Maudya, B.A ????

A post shared by Maudy Ayunda (@maudyayunda) on

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya