Logo BBC

Trump Umumkan Kondisi 'Darurat' atas Dinding Perbatasan Meksiko

Aparat India berjaga-jaga di sekitar lokasi ledakan. - EPA
Aparat India berjaga-jaga di sekitar lokasi ledakan. - EPA
Sumber :
  • bbc

Presiden AS Donald Trump akan mengumumkan keadaan darurat nasional untuk memuluskan rencananya mendanai tembok perbatasan AS dengan Meksiko.

Dia akan menandatangani undang-undang keamanan perbatasan untuk mencegah penutupan pemerintahan AS - namun sekaligus berupaya untuk memotong kompas Kongres dan menggunakan dana militer untuk tembok perbatasan.

Politisi senior dari Partai Demokrat merespons dengan menuduhnya melakukan "penyalahgunaan kekuasaan" dan "tindakan melanggar hukum".

Membangun tembok adalah janji kampanye utama Trump dalam pemilihan presiden silam.

Namun, sejauh ini dia belum memperoleh dana yang diperlukan untuk merealisasikan janji kampanyenya tersebut.

Kongres meloloskan RUU tersebut - namun tidak memenuhi tuntutan Trump untuk pendanaan dinding perbatasan - pada hari Kamis. Kini, rancangan undang-undang itu harus ditandatangani oleh Trump untuk menjadi hukum.

 

Apa kata Gedung Putih?

 

"Presiden sekali lagi memenuhi janjinya untuk membangun tembok, melindungi perbatasan, dan mengamankan negara besar kita," kata Sekretaris Pers Gedung Putih Sarah Sanders dalam sebuah pernyataan, Kamis (14/02).

Sarah menambahkan Trump akan "mengambil tindakan eksekutif lainnya - termasuk keadaan darurat nasional - untuk memastikan kita menghentikan krisis keamanan nasional dan kemanusiaan di perbatasan".

Undang-undang yang disetujui oleh Kongres mencakup US$1,3 miliar atau setara Rp 18.3 triliun untuk pendanaan keamanan perbatasan, termasuk hambatan fisik, tetapi tidak mengalokasikan dana untuk pembangungan dinding Trump. Trump menginginkan US$5,7 miliar atau setara Rp80,5 triliun untuk ini.

Ketika Trump memperingatkan bahwa ia mungkin mengumumkan darurat nasional atas temboknya awal tahun ini, beberapa politisi Partai Republik berpendapat itu akan menjadi preseden yang berbahaya.

Namun, berbicara di Senat pada hari Kamis, Politiski Partai Republik Mitch McConnell menunjukkan dukungannya untuk langkah tersebut, mengatakan presiden mengambil tindakan dengan "langkah apa pun yang ia bisa secara hukum gunakan untuk meningkatkan upayanya dalam mengamankan perbatasan".

Dalam pemungutan suara di Senat pada hari Kamis, Senat akhirnya mengesahkan RUU keamanan perbatasan. Dewan Perwakilan Rakyat kemudian juga mendukung langkah tersebut, sebanyak 300 hingga 128.

 

Bagaimana tanggapan Demokrat?

 

Ketua DPR Nancy Pelosi telah mengusulkan tantangan hukum dari Demokrat seandainya presiden membuat deklarasi darurat.

Dia dan pemimpin Demokrat Senat Chuck Schumer juga mengeluarkan pernyataan bersama yang sangat mengutuk tindakan itu.

"Mendeklarasikan keadaan darurat nasional akan menjadi tindakan yang melanggar hukum, penyalahgunaan yang kejam atas kekuasaan kepresidenan dan upaya putus asa untuk mengalihkan perhatian dari kenyataan bahwa Presiden Trump melanggar janji intinya untuk meminta Meksiko membayar temboknya," kata mereka.

"Dia tidak bisa meyakinkan Meksiko, rakyat Amerika, atau wakil-wakil mereka yang terpilih untuk membayar temboknya yang tidak efektif dan mahal, jadi sekarang dia sedang mencoba menjalankan upaya baru di Kongres dalam upaya putus asa untuk melibatkan pembayar pajak dalam rencananya itu."

Demokrat berjanji bahwa Kongres akan "membela otoritas konstitusional kita".

 

Apa yang dimaksud dengan darurat nasional?

 

Keadaan darurat dinyatakan pada saat krisis. Dalam hal ini, Trump mengatakan krisis disebabkan oleh para migran yang tiba di perbatasan AS-Meksiko.

Para ahli mengatakan mendeklarasikan keadaan darurat nasional akan memberi presiden akses ke kekuatan khusus yang secara efektif memungkinkannya untuk melewati proses politik yang biasa.

Dia akan dapat mengalihkan uang dari anggaran militer atau bantuan bencana yang ada untuk membayar tembok.


- BBC

Namun ada perdebatan terkait apakah situasi di perbatasan AS selatan merupakan keadaan darurat.

Di satu sisi, lebih dari 2.000 orang diusir atau ditangkap di perbatasan setiap hari selama bulan November 2018 saja. Pendukung mengatakan ini sama dengan keadaan darurat.

Yang lain berpendapat angka itu jauh lebih rendah dari satu dekade lalu, dan banyak dari ribuan orang yang melakukan perjalanan ke utara dari negara-negara seperti Honduras menunjukkan diri mereka sebagai pencari suaka, mencari untuk memasuki negara itu secara legal.