Logo BBC

PM Polandia Batal ke Israel Gara-gara Tuduhan Netanyahu

Perdana Menteri (PM) Polandia, Mateusz Morawiecki (kiri) saat bertemu PM Israel, Benjamin Netanyahu di Warzawa.-Reuters
Perdana Menteri (PM) Polandia, Mateusz Morawiecki (kiri) saat bertemu PM Israel, Benjamin Netanyahu di Warzawa.-Reuters
Sumber :
  • bbc

Tentang tragedi Holokos, Polandia selama bertahun-tahun merasa keberatan dengan istilah "kamp kematian Polandia", dengan mengatakan bahwa itu menyiratkan keterlibatan mereka di kamp-kamp Nazi yang dibangun di atas wilayahnya selama pendudukan.

Pada Februari 2018, Polandia memperkenalkan aturan hukum kontroversial yang menyatakan siapapun yang menuduh pemerintah atau negara Polandia terlibat dalam kejahatan Holokos Nazi, merupakan tindakan melawan hukum

Israel telah menentang undang-undang itu, dan presidennya, Reuven Rivlin, tahun lalu mengatakan bahwa sementara banyak orang Polandia memerangi Nazi, "Polandia dan orang Polandia memiliki andil terkait pemusnahan" orang Yahudi selama Holokos.

Polandia akhirnya untuk mengubah undang-undang tersebut dan saat ini tidak ada lagi pasal yang mengatur hukuman penjaara sekitar tiga tahun penjara bagi yang menuduh negara itu terlibat Holokos.