Logo BBC

Mafia Kardus Dunia Merajalela, Indonesia Pasar Potensial

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

"Fenomena ini jauh lebih luas dari yang bisa Anda bayangkan di Eropa," ujarnya.

"Ia telah melintas dari [hanya] pencurian kertas ke pencucian uang, dan penipuan, dengan jaringan lokal dan internasional saling berinteraksi."

Moreno menambahkan bahwa kepolisan di beberapa negara kini semakin menaruh perhatian pada masalah ini, terutama di Italia.

Sementara itu, berbagai media telah melaporkan masalah ini di AS, yang sudah lazim di New York dan California.

Mark Hall dari perusahaan daur ulang Business Waste mengatakan ia "tidak akan kaget" bila masalah ini juga ada di Inggris.

"Masalahnya ialah kardus daur ulang tidak bisa dilacak," ujarnya. "Kan tidak ada pelacak yang ditempelkan padanya.

"Dan pencurian hampir tak pernah dilaporkan oleh perusahaan, karena kenapa harus melapor? Jika peri ajaib telah mencuri sampah kardus mereka, itu berarti mereka tak harus membayar perusahaan seperti perusahaan saya untuk mengambilnya. Jadi, mereka akan tetap diam."

Ini mirip dengan pendapat penjaga toko yang kami temui di Madrid.

Simon Ellin dari Recycling Association menambahkan bahwa para kriminal juga kemungkinan tidak terdampak oleh perubahan struktural yang akan terjadi dalam industri daur ulang kardus pada akhir tahun.