Begadang Nonton Bola, Pria di China Tewas di Depan TV

Penyerang Belanda, Robin van Persie, saat lawan Spanyol
Sumber :
  • REUTERS/Michael Dalder

VIVAnews - Demi menonton Piala Dunia, pria di China rela begadang setiap malam. Akibatnya, kesehatannya menurun dan akhirnya dia meninggal dunia di depan televisi.

Diberitakan Daily Mail, Senin 16 Juni 2014, pria berusia 25 tahun ini ditemukan tewas di rumahnya di wilayah Suzhou, Shanghai, beberapa jam setelah Belanda melibas Spanyol 5-1. Pria yang tidak disebutkan namanya ini tewas dalam keadaan duduk di depan TV.

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Syaikhu: Saya Berkepentingan jadi Komandan Kemenangan PKS di Pilkada

Kota Salvador tempat pertandingan itu dilaksanakan punya perbedaan waktu hingga 11 jam dengan Shanghai. Berarti, laga itu baru mulai sekitar pukul 4 pagi dan berakhir pukul 5 subuh. Penggila bola di Asia harus rela begadang.

Menurut dokter, pria itu meninggal karena lelah kurang tidur. Setelah kejadian ini, ahli medis di China memperingatkan para fans sepakbola bahayanya kurang tidur menonton Piala Dunia.

Ini bukan kali pertama orang tewas akibat begadang nonton bola di China. Sebelumnya pada Euro 2012, seorang suporter tewas karena terjaga selama 11 hari berturut-turut menyaksikan setiap pertandingan.

Pada Piala Dunia 2006 dan 2010, rumah sakit di China kebanjiran pasien yang kelelahan akibat begadang. (ita)

Sekretaris Jenderal Partai NasDem Hermawi Taslim

Sekjen Nasdem Ungkap Alasan Surya Paloh Tak Hadir di Acara Pembubaran Timnas Amin

Timnas Amin resmi dibubarkan usai kontestasi Pilpres 2024 rampung.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024