Info Lalu Lintas

Jalan Masih Tergenang, Lalu Lintas Macet

VIVAnews - Genangan air masih terdapat di sejumlah jalan di Jakarta. Akibatnya, arus lalu lintas masih mengalami kemacetan.

Informasi dari Traffic Management Center Polda Metro Jaya, Senin 12 Januari 2009, genangan air antara lain merendam kawasan jalan Arteri Yos Sudarso, Jakarta Utara yang berada di depan Mal Artha Gading. Akibatnya membuat antrean kendaraan yang hendak melintas cukup panjang.

Wilayah lainnya, masih terjadi penumpukan kendaraan di Plumpang dan Cempaka Putih, meski genangan air sudah mulai surut. Namun arus lalu lintas yang semula sempat dialihkan melalui jalan tol saat ini sudah normal.

Kendaraan kini sudah bisa melalui jalan arteri Yos Sudarso. Kendaraan dimasukan ke jalur cepat sedangkan untuk jalur lambat hanya bisa dilewati kendaraan besar.

Demikian juga untuk arah sebaliknya, untuk jalur lambat sampai saat ini belum dapat dilewati namun untuk jalur cepatnya saat ini sudah bisa dilewati.

Sebagian sepeda motor memasuki jalur lambat kemudian masih diarahkan melalui jalan tol yaitu masuk dari Sunter dan dikeluarkan kembali melalui out ramp Podomoro.

Terpopuler: Penyelidikan Helikopter Presiden Iran Jatuh, Gadis ABG Diperkosa hingga Polwan Dipecat
Mobil SIM Keliling.

Jadwal Mobil SIM Keliling Jakarta dan Tangsel Minggu 26 Mei 2024

Pada hari Minggu 26 Mei 2024, jadwal layanan mobil SIM Keliling hanya tersedia dua wilayah saja untuk DKI Jakarta. Kemudian, ada satu unit untuk wilayah Tangerang Selatan

img_title
VIVA.co.id
26 Mei 2024