Warga Pondok Bambu Beri Dukungan untuk Anies-Sandiaga

Warga Pondok Bambu Beri Dukungan Untuk Anies-Sandiaga
Sumber :
  • viva.co.id/Yunisa Herawati

VIVA.co.id – Warga Kelurahan Pondok Bambu, Jakarta Timur mendeklarasikan dukungan untuk pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno, Kamis 20 Oktober 2016.

Selain deklarasi dukungan, juga dilakukan deklarasi posko pemenangan Anies-Sandiaga di Gang Padi, RT 009/02 Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur.

Berdasarkan pantauan VIVA.co.id, deklarasi itu dihadiri ratusan warga sekitar. Massa yang hadir di lokasi tak hanya dewasa, tetapi juga pemuda dan anak-anak.

Ketua RW 02 Kelurahan Pondok Bambu, Muhammad Sahil mengatakan bahwa warga Pondok Bambu mendukung pasangan Anies-Baswedan di Pilkada DKI 2017 mendatang.

"Apakah kita yakin menang di Kelurahan Pondok Bambu? Apakah kita yakin menang di DKI Jakarta? Insya Allah Anies-Sandi menang," kata Sahil.

Ia mengingatkan kepada warga untuk tidak salah memilih saat pemilihan pada Februari 2016 nanti.

"Kita akan memilih Bapak Sandiaga Uno. Insya Allah, kita akan memenangkan Pak Sandiaga sebagai Wakil Gubernur, warga diharapkan tidak salah pilih," ungkap dia.

Dalam kesempatan itu, warga mengharapkan pasangan Anies-Sandi dapat memberikan kebahagiaan bagi warga DKI.

Golkar dan Gerindra Sepakat Rekomendasikan Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI

"Kami siap berjuang dan berkorban memenangkan pasangan Anies-Sandi menjadi gubernur dan wakil gubernur Jakarta 2017-2022 demi terwujudnya Jakarta yang maju dan bahagia warganya," katanya.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah

PKB Niat Usung Ida Fauziyah di Pilkada DKI, tapi Masih Butuh 10 Kursi Parpol

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berencana akan mengusung Ida Fauziyah sebagai kader PKB untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024