Logo ABC

Kisah Perempuan Pertama Calon Pelaku Bom Bunuh Diri Difilmkan

Ika Puspitasari, salah satu calon pelaku bom bunuh diri, kini menjalani hukuman penjara 4 tahun.
Ika Puspitasari, salah satu calon pelaku bom bunuh diri, kini menjalani hukuman penjara 4 tahun.
Sumber :
  • abc

Disebutkan, ISIS dalam propagandanya menggunakan narasi Hari Kiamat dan menyerukan umat Islam bergabung dengan "kekhalifahan" yang mereka proklamirkan sendiri.

Menurut Nava, para buruh migran Indonesia yang berasal dari negara berpenduduk mayoritas Muslim, tiba-tiba menjadi minoritas di lingkungan baru mereka.

Rizka puts her hand on Dian Yulia Novi, who is crying.
Ibu dari Dian Yulia Novi tak kuasa menahan tangis saat mengingat anaknya yang kini berada dalam penjara.

Kiriman: Prasasti Production

Menurut Noor Huda, Pengantin ingin menunjukkan bahwa ada kultur yang menggerakkan para wanita ini bergabung dalam jaringan radikal.

"Ini yang selalu dibantah, seolah-olah semua baik-baik saja, sampai terjadi seperti di Surabaya baru semuanya ribut," katanya.

Dikatakan, wanita dari keluarga biasa ini, bahkan sebenarnya baru mengenal agama, terjebak dalam jaringan radikal melalui medsos.

"Di luar negeri mereka kesulitan untuk terlibat dengan masyarakat luas. Mereka kesepian dan menggunakan medsos untuk menemukan jodoh," jelasnya.