Ini Sikap Jokowi Soal Labora Sitorus

Presiden Joko Widodo (kanan) dan Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi (kiri).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf/

VIVA.co.id - Juru Bicara Presiden, Johan Budi Sapto Pribowo, menegaskan, sikap Presiden Joko Widodo sudah sangat tegas terkait dengan sempat kaburnya tahanan Lapas Sorong Papua, Labora Sitorus, beberapa hari lalu.

Labora sempat kabur usai berobat di Rumah Sakit Raja Ampat, setelah itu posisinya tidak diketahui. Hingga akhirnya, mantan anggota polisi ini menyerahkan diri.

"Sikap pemerintah jelas, dan Presiden sudah menyampaikan pada Menkopolhukam untuk menengakkan aturan. Negara tidak boleh kalah oleh orang per orang," jelas Johan Budi, di Istana Negara, Jakarta, Selasa 8 Maret 2016.

Setelah penegasan oleh Presiden itu, lanjut Johan, Menkopolhukam Luhut Binsar Pandjaitan langsung menggerakkan tim keamanan. Sehingga, langsung mencari keberadaan Labora Sitorus. Tak lama, dia menyerahkan diri dan dibawa ke Lapas Cipinang, Jakarta Timur.

"Tapi, tegas perintah Presiden, negara tidak boleh kalah oleh orang per orang. Sehingga ada perintah langsung dikejar ke mana pun," katanya.

Labora sempat melarikan diri dari kediamannya di Tampa Garam, Kecamatan Rufei, Sorong, Papua Barat, Jumat, 4 Maret 2016, saat hendak dijemput petugas untuk dieksekusi oleh jaksa ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cipinang, Jakarta Timur. Labora selalu mengaku sakit dan menyalahgunakan izin berobat agar dapat kembali ke rumahnya

Setelah peristiwa itu, Kemenkumham langsung berkoordinasi dengan Polri dan menetapkan Labora Sitorus masuk daftar pencarian orang (DPO). Kemenkumham dibantu Polri langsung menerjunkan personelnya untuk mencari dan melacak keberadaan mantan anggota Polri berpangkat Aiptu tersebut. Namun, hingga Minggu, 6 Maret 2016, hasilnya masih nihil.

Kemudian pada Senin dini hari, 7 Maret 2016, terpidana kasus penyelundupan BBM, pembalakan liar dan pencucian uang itu akhirnya menyerahkan diri. Labora langsung diterbangkan ke Jakarta dan dibawa di ke Lapas Cipinang, Jakarta Timur. Labora kini menempati sel isolasi seluas 2x4 meter. (one)

Labora Sitorus Huni Sel Isolasi 2x4 Meter di LP Cipinang
 Ketua DPR Ade Komarudin

Kasus Labora, Ketua DPR Minta Komisi III Panggil Menkumham

Kasus seperti Labora Sitorus tak boleh lagi terjadi

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2016