Sudirman dan Ganjar Saling Sindir soal 'Kandang Banteng'

Sudirman Said (kiri) dan Ida Fauziah (kanan)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA – Bakal calon gubernur Jawa Tengah Sudirman Said mengaku tak nyaman dengan sebutan kandang banteng untuk melabeli 35 daerah di Jawa Tengah sebagai basis PDIP. Ia mengaku siap mematahkan mitos itu dalam pilkada nanti.

Sudirman Said Dinilai Pantas Maju Pilgub DKI Jakarta 2024

"Saya tidak nyaman Jawa Tengah disebut-disebut kandang banteng. Jawa Tengah harus dikembalikan pada martabatnya, sebagai tempat manusia seutuhnya, yang bhinneka," kata Sudirman baru-baru ini. 

Sebagai pendatang baru di Jawa Tengah, ia dan pasangannya Ida Fauziyah pun optimis mampu mengubah label persepsi wilayah merah basis PDIP atau di provinsi itu. Situasi politik dari waktu ke waktu akan berbeda untuk memilih figur pemimpin. Terlebih dukungan politik pasangan ini mewakili kalangan masyarakat yang cukup lengkap, yakni Partai Gerindra, PAN, PKS, dan PKB.

Sudirman Said Tak Serahkan Dokumen Persyaratan Daftar Cagub via Independen

"Jadi nanti jawabannya seberapa kuat saya dan tim, perangkat, termasuk cawagub, penetrasi kepada masyarakat bawah, itu jadi tantangan. Jadi apa betul PDIP itu kuat di mana-mana? Yang akan kami tawarkan adalah figur," ujarnya.

Sang rival sekaligus petahana Ganjar Pranowo bereaksi dingin atas ungkapan nyinyir Sudirman. Ia bahkan meyakini bahwa Jawa Tengah sejak dulu memang menjadi basis PDIP dan akan terus dipertahankan.

Sudirman Said Bakal Maju Pilgub DKI Jalur Independen

"Ya, tidak masalah kalau tidak nyaman. Kan nanti rakyat yang membuktikan waktu pemilihan: masih senang sama banteng atau tidak. Jateng kan memang sejak dulu jadi markasnya PDIP. Kalau ada yang mau ganti, apa bantengnya pada diam? Kan, ya, tetap bergerak mempertahankan markasnya," kata Ganjar.

Menurut Ganjar, sejak dia dilantik menjadi Gubernur dan dipastikan mencalonkan lagi oleh PDIP, seluruh kader partai itu telah bergerak demi mempertahankan Jawa Tengah sebagai kandang banteng. Pada pemilihan gubernur nanti pasangan Ganjar Pranowo-Taj Yasin diusung PDIP, PPP, Nasdem, dan Demokrat.

"Jadi pasti sekuat tenaga berjuang. Tim pemenangan juga sudah dibentuk di bawah komando Ketua DPD PDIP Bapak Bambang Wuryanto. Semua lapisan relawan dan partai koalisi siap bergerak," kata Ganjar. (ase)

Raffi Ahmad

Raffi Ahmad Diduga Maju ke Pilkada Jateng, Netizen: Mending Jangan Deh Aa

Raffi Ahmad menghebohkan netizen dengan dugaan akan maju ke Pilkada Jawa Tengah bersama Dico Ganinduto. Hal ini bermula dari unggahan yang dibagikan di Instagram pribadi.

img_title
VIVA.co.id
15 Mei 2024