Cak Imin Bantah Ingin Bertemu Megawati Agar PKB Ikut Dukung Ganjar

Wakil Ketua DPR RI Korkesra, Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Imin)
Sumber :
  • DPR RI

Jakarta - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berharap pertemuan dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bisa terealisasi. Pertemuan itu diproyeksikan juga diinisiasi Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

Golkar Meroket di Pileg 2024, Airlangga hingga Ahmad Doli Dinilai Punya Peran Penting

Cak Imin mengaku masih dalam posisi menunggu rencana pertemuan tersebut seperti disampaikan Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto.

“Saya pada posisi nunggu saja, belum ada jadwal,” kata Cak Imin kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat, 16 Juni 2023.

Menteri Airlangga Hartarto Bilang Begini Soal Mobil yang Boleh Isi Pertalite

Megawati Soekarnoputri

Photo :
  • Istimewa

Menurut dia, pertemuan dengan Megawati dan Airlangga sangatlah penting dalam konteks komunikasi lintas parpol. Meskipun, kata dia, masing-masing parpol sudah membentuk poros koalisi.

Duet Airlangga dan Doli Kurnia Dinilai Bawa Golkar Menang di Pilkada 2024

“Ya penting lah, semua komunikasi antar ketua umum di saat-saat menjelang pemilu ini wajib, supaya kondusif,” jelas Imin.  

Pun, Cak Imin menepis anggapan rencana pertemuan tersebut bakal membuat PKB bisa berpaling ke koalisi yang mengusung Ganjar Pranowo.

“Oh enggak, belum ada pikiran seperti itu,” kata Cak Imin.

Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyampaikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri akan bertemu dengan Cak Imin dan Airlangga Hartarto. Dia mengaku sebelumnya juga sempat bertemu langsung dengan Cak Imin.

"Kalau pertemuan ada. Jadi, saya Minggu lalu juga bertemu dengan Pak Muhaimin Iskandar, bertemu dengan Pak Airlangga Hartarto," kata Hasto pada Sabtu kemarin.

 

Ilustrasi Pilkada.

Bawaslu Sebut Pelanggaran Netralitas ASN dalam Pilkada di Sumbar Tinggi

Bawaslu mengungkapkan adanya peningkatan signifikan angka pelanggaran netralitas aparatur sipil negara (ASN) saat Pilkada di Sumatra Barat dibanding Pemilu Legislatif.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024