Tinggalkan Koalisi Anies, Demokrat Bakal Temui Prabowo Dalam Waktu Dekat

Kader Demokrat di Pasuruan Jatim Hapus Foto Anies Baswedan di Baliho
Sumber :
  • VIVA/ Uki Rama

Jakarta – Ketua Badan Pembina Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi (BPOKK), Herman Khaeron mengatakan bahwa Partai Demokrat akan melakukan pertemuan dengan bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto. Adapun pertemuan tersebut belum ditentukan, namun bakal dalam waktu dekat ini.

Prabowo Ingin RI Pakai BBM B100, Menteri ESDM Sebut Tahun Depan Baru B40

"(Pertemuan) dengan Pak Prabowo mungkin dalam waktu dekat ada pertemuan ya nanti akan dikabarkan juga," ujar Herman di kantor DPP Partai Demokrat pada Sabtu, 9 September 2023.

Anggota DPR RI Herman Khaeron

Photo :
  • Dokumentasi DPR RI
Wakapolda Aceh Brigjen Armia Fahmi Resmi Jadi Kader Partai Aceh, Langsung Daftar Bacabup

Herman juga menyimggung terkait dengan pertemuan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Dia berharap bahwa pertemuan kedua mantan Presiden RI itu bisa segera dilaksanakan.

"Keinginan ada (SBY-Megawati bertemy) tapi ini kan tergantung kedua belah pihak. Sampai saat ini belum ada rencana bertemu, tapi nanti semoga mudah-mudahan dalam waktu dekat ya," ucap Herman.

Isu Prabowo Siapkan Kabinet Gemuk 40 Menteri, Airlangga: Belum Pernah Dibahas

Demokrat Bebas Komunikasi Dengan Siapapun

Kader Demokrat di Pasuruan Jatim Hapus Foto Anies Baswedan di Baliho

Photo :
  • VIVA/ Uki Rama

Partai Demokrat telah menyatakan mencabut dukungannya kepada Anies Baswedan sebagai bacapres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Saat ini, Demokrat pun sudah bebas berkomunikasi dengan siapapun jelang pilpres 2024 nanti.

"Dengan demikian partai Demokrat setelah ini dua atau tiga ke depan sudah bebas untuk membangun komunikasi dengan partai-partai lain dalam rangka membangun koalisi menuju pilpres tahun 2024," ujar Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat, Andi Mallarangeng, kepada wartawan di Cikeas Bogor, Jawa Barat, Jumat 1 September 2023.

Lebih jauh, komunikasi dengan sejumlah partai politik ke depannya itu akan dipimpin langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.

"Tentunya saja Mas Ketum bersama jajaran DPP yang kemudian berkomunikasi dengan pihak-pihak lain, dan partai-partai sahabat lain dalam membangun koalisi tersebut," ungkapnya.

Andi juga menjelaskan bahwa saat ini Demokrat sudah tidak lagi terikat dalam piagam yang ditandatangani sejumlah ketua umum partai politik dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

"Dengan menyatakan keputusan tidak lagi berada pada koalisi perubahan dan persatuan, dan kemudian tidak lagi mendukung saudara Anies Baswedan sebagai capres kami, juga tidak lagi terikat pada piagam kesepakatan yang ditandatangani oleh ketiga Ketum partai kpp," kata Andi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya