Luhut Panjaitan: Jokowi Tidak Stres

Luhut Panjaitan
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews -
Yamaha Mio Baru Meluncur, Punya Bagasi Lebih Luas Tapi Segini Harganya
Luhut Binsar Panjaitan dipanggil Presiden Joko Widodo ke Istana Merdeka, Jakarta, Kamis 22 Oktober 2014. Luhut bicara empat mata dengan Jokowi sekitar satu jam.

Mobil Listik Neta V-II Resmi Meluncur, Ini Perbedaan dari Model Sebelumnya

Apa saja yang dibicarakan dengan Jokowi, Luhut tidak bersedia mengungkapkan. "Kami
Korean Pharmaceutical Company Aims to Transform Indonesian Healthcare
ngomong-ngomong aja , macam-macam," kata Luhut, usai bertemu dengan Jokowi.


Termasuk, apakah pemanggilan itu sebagai penunjukan sebagai menteri, Luhut tak mau menjawab. "Jangan tanya-tanya itulah," kata mantan Menteri Perindustrian dan Perdagangan.


Namun, ketika ditanya soal kondisi Jokowi setelah delapan calon menterinya dinilai tidak layak, Luhut mengatakan Jokowi tidak stres. "Tidak. Pak Jokowi rileks, sangat tidak tertekan. Kami tertawa-tawa," ujar dia.


Luhut juga membantah adanya tarik ulur menteri Jokowi karena banyak sekali titipan calon menteri dari partai politik. "
Nggak
ada (tarik ulur)," kata dia.


Kata Luhut, Presiden Jokowi belum mengumumkan nama menterinya saat ini karena masih mencari pengganti delapan orang yang diberi nilai merah oleh KPK. "Kan mencari, karena delapan orang itu (dinilai tak layak)," kata dia.


Jokowi juga tidak pernah ada rencana mengumumkan menteri kemarin malam. "Tidak pernah ada rencana kemarin. Hanya ada persiapan dari panitia kemarin," ujar dia.


Menurut Luhut, Jokowi adalah tipe orang yang tidak bisa ditekan siapapun. Apalagi hanya menyangkut kabinet.


"Pak Jokowi itu seorang petarung. Saya lihat sebagai orang yang tidak bisa ditekan. Itu saja yang saya sampaikan," kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya