Pilkada Jakarta 2017

Sandiaga Dukung Ahok-Djarot Perkarakan Kasus Surat Al-Maidah

Bakal calon wakil gubernur DKI Sandiaga Uno.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Danar Dono

VIVA.co.id – Bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menolak adanya kampanye hitam dan bernuansa SARA dalam Pilkada serentak 2017 mendatang. Bahkan ia mendukung langkah hukum tim pemenangan pasangan petahana Ahok-Djarot terkait beredarnya video kontroversial surat Al-Maidah.

Sekjen Nasdem Ungkap Alasan Surya Paloh Tak Hadir di Acara Pembubaran Timnas Amin

"Kami memberikan dukungan kepada petahana melaporkan kepada aparat," kata Sandiaga di Kawasan Menteng, Jakarta, Sabtu 2017.

Bahkan, Sandi mengaku sudah memerintahkan kepada semua Tim Pemenangan Anies-Sandi agar tidak menggunakan isu SARA di Pilkada Jakarta.

Timnas Amin Resmi Dibubarkan, PKS Ungkap Hal Ini

"Ini adalah bentuk konkret kami membangun demokrasi sejuk tanpa SARA," lanjutnya.

Sebelumnya Tim Pemenangan Agus Yudhoyono-Sylviana Murni juga menyatakan tak akan berkampanye menyinggung persoalan SARA. Menurut tim, masih banyak bahan kampanye lainnya yang bermutu dan tidak menyebar kebencian.

Pasca Kalah Pilpres, Anies Baswedan Belum Terpikir Masuk Partai Politik

"Kami lebih banyak visi misi. Bagaimana dengan hal-hal krusial di Jakarta yang mendalam seperti macet dan banjir. Ini harus dibenahi. Soal agama tak terlalu besar," kata Eko Hendro Purnomo dari Tim Pemenangan Agus-Sylvi di Warung Daun, Jakarta, Sabtu 8 Oktober 2016.

Ia menegaskan bahwa tim pemenangan Agus-Sylviana, tidak akan "bermain" pada ranah agama.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin)

Kans Anies Maju Lagi di Pilgub Jakarta 2024, Cak Imin: Dia Selalu Bilang Jeda Dulu

Nama Anies Baswedan masih dispekulasikan bakal maju lagi di Pilgub Jakarta 2024.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024