-
VIVA – Setidaknya sejumlah itulah jika ditotal dari upaya yang dilaksanakan musuh-musuh politiknya itu selalu gagal. Jika upaya pembunuhan yang dilaksanakan saja mencapai 25 kali, maka sudah tentu yang sebatas masih rencana tak terhitung jumlahnya.
Namun, berkat perlindungan Tuhan Yang Maha Kuasa, upaya-upaya itu selalu gagal. Karena seringnya Soekarno sebagai Pemimpin Besar Revolusi selamat dari upaya-upaya pembunuhan, banyak yang percaya bahwa Putra Sang Fajar itu memang bukan orang sembarangan.
Ia dianggap sebagai orang yang punya kekuatan linuwih atau sakti mandraguna. Ada juga yang beranggapan bahwa itu berkat tuah sakti Tongkat Komando yang melekat padanya. Bung Karno dalam outobiografinya menceritakan, upaya itu di antaranya dilaksanakan di Perguruan Cikini tanggal 30 November 1957 oleh anak buah pimpinan Darul Islam Kartosuwirjo.
Kemudian tanggal 9 Maret 1960 Darul Islam mencobanya lagi ketika Bung Karno sedang di rumah. Di waktu lain, bahkan upaya pembunuhan Bung Karno oleh mereka dilakukan di Istana Merdeka, di tahun 1962 ketika sedang melaksanakan Sholat Idul Adha.