Penyebab Pemain Termahal di Dunia Menangis Selama 2 Hari

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar
Sumber :
  • Twitter/@PSG_inside

VIVA – Pemain termahal di dunia, Neymar tengah mengalami masa sulit. Bintang Paris Saint-Germain (PSG) itu kini sedang bermasalah dengan cedera yang cukup parah. 

Enak Bener! Jarang Main tapi Tiba-tiba Juara di Al Hilal, Neymar: Kayak Zaman Sekolahan

Dikutip dari Mirror, Neymar setidaknya akan absen membela PSG sampai April mendatang. Pemain internasional Brasil tersebut mengalami cedera metatarsal. Hal ini juga yang membuat Neyma absen membela PSG berhadapan dengan Manchester United di babak 16 besar Liga Champions. 

Pada leg pertama, PSG sukses mengalahkan MU di Old Trafford dengan skor 2-0. 

Profil Mahamadou Diawara, Pemain yang Dicoret dari Timnas Prancis Gegara Dilarang Puasa

Ia mendapatkan cedera saat PSG mengalahkan Strasbourg pada 23 Januari lalu. Neymar mengatakan, cederanya tersebut cukup menggangu mentalnya, bahkan dalam beberapa hari ia hanya berad di rumah saja. 

"Saya rasa cedera ini lebih parah dari yang pertama. Ketika cedera pertama, saya berkata 'ayolah, mari kita operasi dan selesaikan segera', tidak perlu sedih," tambah Neymar. 

Liga Prancis Tak Izinkan Pemain Buka Puasa saat Pertandingan

"Tapi untuk kali ini saya membutuhkan waktu lebih lama. Saya menghabiskan waktu dua hari di rumah dan menangis," tambah mantan pemain Barcelona ini. 

Neymar hijrah ke PSG dari Barcelona pada 2017 lalu. Ketika itu nilai transfer Neymar lebih dari Rp3 triliun. 

Sementara itu, Neymar menegaskan, masa depannya tetap akan berada di Parc Des Princes. Meski, Neymar mengakui, sangat sulit berbicara masa depan di sepakbola. Rumor kembalinya Neymar ke LaLiga memang tengah santer beredar. 

"Masa depan saya di Prancis," jelas Neymar. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya