Champions League Grup F

Belum Ada Gol di Emirates Stadium

Theo Walcott
Sumber :
  • Reuters

VIVAnews - Laga penyisihan Grup F Champions League Eropa, antara Arsenal versus Borussia Dortmund, berlangsung sangat alot di Emirates Stadium, Kamis dini hari WIB, 24 November 2011. Kedua tim mengakhiri babak pertama tanpa satu pun gol tercipta.

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger menurunkan skuad terbaiknya di laga kandang kali ini, dengan mengandalkan Gervinho dan kapten tim, Robin Van Persie di lini depan. Namun, duet The Gunners belum mampu membongkar pertahanan Dortmund.

Sepanjang 45 menit babak pertama, tercatat hanya di menit 21 Theo Walcott menciptakan peluang emas bagi Arsenal. Winger muda Inggris tersebut melaju kecang menggiring bola ke kotak pertahanan Dortmund, kemudian mengirim umpan pada Aaron Ramsey namun dihalau oleh kiper Roman Weidenfeller.

Sepanjang sisa waktu hingga jelang turun minum, tak satu pun peluang berbahaya tercipta. Alhasil, babak pertama laga di markas Arsenal ini berakhir imbang dengan skor kacamata.

Susunan pemain

Arsenal: 13-Wojciech Szczesny; 6-Laurent Koscielny, 4-Per Mertesacker, 5-Thomas Vermaelen, 11-Andre Santos; 8-Mikel Arteta, 17-Alex Song, 16-Aaron Ramsey; 14-Theo Walcott, 10-Robin Van Persie, 27-Gervinho.

Borussia Dortmund: 1-Roman Weidenfeller; 26-Lukasz Piszczek, 15-Mats Hummels, 27-Felipe Santana, 29-Marcel Schmelzer; 11-Mario Goetze, 23-Shinji Kagawa, 22-Sven Bender, 19-Kevin Grosskreutz, 5-Sebastian Kehl; 9-Robert Lewandowski.

Barcelona Vs ManCity, Pellegrini Perlu Ikuti Jejak Blanc
Trofi Liga Champions

Format Liga Champions Akan Diubah Lagi?

Usulan yang ditawarkan, babak knockout diubah jadi fase grup lanjutan.

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2016