Dikepung 3 'Raksasa', Gelandang Juventus Tak Ciut

Gelandang Juventus, Arturo Vidal rayakan gol ke gawang Monaco
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino
VIVA.co.id
- Juventus akhirnya memastikan tiket ke semifinal setelah susah payah menyingkirkan AS Monaco. Hasil imbang 0-0 di leg 2 babak perempat final sudah cukup bagi La Vecchia Signora untuk bersaing dengan tiga klub raksasa lainnya.


Kini, Juventus tengah berharap-harap cemas menunggu hasil undian. Pasalnya, mereka bisa saja bertemu Real Madrid, Barcelona atau Bayern Munich di babak 4 Besar.


Gelandang Juventus, Arturo Vidal, mengaku tak takut. Dia mengatakan, pasukan dari Turin bakal siap melibas siapa pun lawannya nanti.
Kronologi Cedera Mohamed Salah Versi Sergio Ramos
(Baca juga: Juventus ke Semifinal, Monaco Kalah Hanya Karena Sial)

Bukan Bale yang Rampok Mimpi Liverpool, tapi Ramos

"Saya tak takut dengan siapa pun. Saya pikir empat tim di semifinal punya kualitas masing-masing. Dan pada Jumat nanti, kami akan lihat siapa yang akan kami hadapi," kata Vidal seperti dilansir Football Italia.
Kiper Liverpool Alami Gegar, Fans Minta Laga Diulang


Ada hal yang begitu diyakini Vidal bakal membawa Juventus bisa melewati hadangan berikutnya. Menurutnya, La Vecchia Signora sudah semakin dewasa.


"Kami bermain dengan kepala kami sekarang dan merupakan tim yang dewasa," ujar gelandang asal Chile tersebut.


Undian semifinal Liga Champions akan berlangsung pada Jumat 24 April 2015. Pada waktu yang bersamaan juga akan dilakukan undian semifinal untuk Europa League. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya