Lolos ke Final Piala Presiden, Persija kini Fokus Piala AFC

Pemain Persija merayakan gol Simic ke gawang PSMS.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fajar Sodiq (Solo)

VIVA – Persija Jakarta menang agregat 5-1 melawan PSMS Medan dalam babak semifinal Piala Presiden. Usai mencatat kemenangan ini, Ismed Sofyan cs langsung mengalihkan fokusnya ke kompetisi Piala Asia Football Confederation (AFC). 

Semifinal leg 2 Piala Presiden antara Persija Jakarta lawan PSMS Medan di Stadion Manahan, Solo, Senin, 12 Februari berakhir dengan kemenangan 1-0 untuk tuan rumah. Gol dihasilkan dari kolaborasi Rico Simanjuntak dengan striker Marko Simic menit 60.

Atas kemenangan itu, Persija menang agregat 5-1. Sebelumnya pada leg 1 Macan Kemayoran menang 4-1. Persija mengamankan satu tiket ke final Piala Presiden. Lawan di final masih menunggu, antara Bali United atau Sriwijaya FC. 

"Kita hanya punya satu hari lawan Medan. Dalam waktu sedikit, kita diskusi dengan pemain. Kita ingin memilih pemain yang siap.  Dan kita bisa menang 5-1, cukup bagus, " jelas pelatih Persija Stefano Cugura usai laga, Senin, 12 Januari 2018. 

Tak ingin larut dalam euforia kemenangan, Persija langsung menatap laga selanjutnya. Persija Jakarta bakal langsung mengarungi Piala AFC. Pada laga perdananya, Macan Kemayoran akan melawan klub asal Malaysia Johor Darul Ta'zim. 

"Tapi sekarang kita harus berangkat cepat ke Johor. Kita harus konsentrasi di AFC, " kata Stefano Cugura yang akrab disapa Teco ini. 

Sementara itu salah satu perwakilan pemain Persija Jakarta, Rico Simanjuntak, senang dengan kelolosan timnya ke final. Ia berharap kemenangan ini menambah percaya diri timnya. 

"Saya mewakili teman-teman, tentu kita senang bisa masuk final. Dan ini motivasi kami untuk mengarungi Liga 1," kata Rico. (ren)

Telan Kekalahan Beruntun, Manajemen PSMS Medan Minta Maaf
fOBI gelar kejuaraan dunia barongsai

FOBI Gelar Kejuaraan Dunia Bertajuk Piala Presiden, 10 Negara Tampil

Event yang digagas Pengurus Besar Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (PB FOBI) ini akan diikuti 550 atlet dari 10 negara di dunia.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024