PSMS Dapat Suntikan Tenaga Jelang Duel Kontra Persebaya

Bek PSMS Medan, Firza Andika
Sumber :
  • VIVA / Uga Andriansyah

VIVA – PSMS Medan mendapatkan suntikan berharga jelang duel melawan Persebaya Surabaya, Rabu 18 Juli 2018. Mereka sudah bisa diperkuat oleh bek muda andalan, Firza Andika.

PSMS Medan Tetap All Out Hadapi PSIM Yogyakarta

Setelah absen dalam beberapa laga PSMS karena sedang berlaga bersama Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF, Firza sudah kembali ke tim. Dia mengaku fit dan siap tampil di laga melawan Sriwijaya.

"Alhamdulillah kondisi saya fit dan siap menunjukkan performa terbaik. Tapi semua tergantung pelatih," ujar Firza.

Firza tiba di Hotel Brava Suites, kawasan Mayjen Sungkono, Surabaya, sejak Senin kemarin, 16 Juli 2018, untuk bergabung dengan skuat PSMS. Dia datang 10 menit lebih awal dibanding rombongan PSMS. Maklum saja, Firza langsung berangkat dari Sidoarjo, kamp Timnas U-19.

PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1, Begini Kata Legimin Raharjo

Usai gabung kembali, Firza langsung berbincang dengan rekan-rekannya. Dia ingin tahu perkembangan PSMS usai kalah dari Persipura Jayapura.

"Kebetulan saya tadi ngobrol sama teman-teman. Saya lihat kondisi mereka cukup stabil. Mudah-mudahan ini baik dan semakin termotivasi jelang pertandingan," kata Firza. (one)

Legimin Raharjo Kecewa PSMS Medan Cuma Imbang Lawan Semen Padang
Frets Butuan kala membela PSMS melawan Persib

Bukan Persib Vs Persija, Inilah Duel El Clasico Indonesia Sesungguhnya

Banyak yang menyebut duel Persib Bandung melawan Persija Jakarta sebagai El Clasico Indonesia. Itu karena tensi tinggi setiap kedua tim bertemu.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2024