Habisi Persija di GBLA, Gomez Beberkan Kunci Kemenangan Persib

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez
Sumber :
  • Dede Idrus (Bandung)/ VIVA

VIVA - Persib Bandung sukses memetik poin penuh setelah menaklukkan Persija Jakarta dengan skor 3-2. Laga Liga 1  tersebut digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu 23 September 2018.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Tiga gol Persib dicetak Ezechiel N'Douassel di menit 28, Jonathan Bauman pada menit 60 dan Bojan Malisic di menit 94. Sedangkan dua gol Persija dihasilkan Jamierson Da Silva di menit 45 dan Rohit Chand menit 65.

Pelatih Persib, Mario Gomez, mengaku bangga dengan daya juang anak asuhnya sepanjang pertandingan. Mereka tampil penuh semangat demi meraih tiga poin.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

"Kami sangat bangga dengan para pemain. Bukan hanya karena kita menang, tapi karena kami terus menjaga semangat kami selama pertandingan. Mental kami bagus, terus membalas gol mereka," ujar Gomez usai pertandingan.

Pelatih asal Argentina ini membeberkan kunci kemenangan timnya atas Macan Kemayoran. Menurut dia, para pemain Persib memiliki karakter dalam bertanding.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

"Pertandingan ini tak mudah dimenangkan, dan kami bisa menang karena punya  karakter. Babak pertama kami buruk, tapi babak kedua kami berkembang," katanya.

Dengan kemenangan ini, Maung Bandung semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 44 poin. (one)

Perayaan ulang tahun Persib Bandung yang ke-89

Merayakan Ulang Tahun ke-89 Persib Bandung

Persib Bandung memiliki cara tersendiri dalam merayakan hari ulang tahun ke-89. Acara dilangsungkan di Lapangan Soccer Republik

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022