2 Bomber Asing Melempem, Persib Dipermalukan Selangor FA

Asia Challenge
Sumber :

VIVA – Persib Bandung harus menanggung malu saat berhadapan dengan klub Malaysia, Selangor FA di turnamen pramusim Asia Challenge Cup 2020. Maung Bandung takluk 0-3 dalam laga yang berlangsung di Stadion Shah Alam, Malaysia, Sabtu 18 Januari 2020.

Persib menurunkan dua bomber asing yang sedang dalam proses seleksi, Wander Luiz dan Joel Vinicius. Sayang, keduanya malah tampil melempem.

Sebaliknya, Selangor mampu tampil efektif. Mereka sukses unggul 3-0 di babak pertama.

Gawang Persib yang dikawal Dhika Bayangkara harus bobol di menit 10. Sepakan jarak dekat Taylor Regan sukses membobol gawang Maung Bandung.

Persib coba membalas. Tendangan Ghozali Siregar di menit 14 mampu digagalkan kiper Selangor, Farizal Harun.

Empat menit kemudian, Persib kembali mendapatkan peluang. Umpan mendatar Wander Luiz gagal dimaksimalkan Joel Vinicius yang berdiri bebas.

Selangor menggandakan kedudukan di menit 41. Kali ini, Sandro sukses melepaskan tendangan jarak jauh yang membobol gawang Maung Bandung. Pertahanan Persib lengah dan memberikan ruang untuk Sandro.

Derita Persib bertambah di menit 45. Kali ini, Syahmi Safari yang mencatatkan namanya di papan skor. Skor 3-0 untuk keunggulan Selangor bertahan hingga babak pertama berakhir.

Viral Persib 'STOP WAR' Rusia Ukraina

Memasuki babak kedua, Persib coba memperkecil ketertinggalan. Namun, upaya Maung Bandung kerap menemui jalan buntu.

Skor 3-0 untuk kemenangan Selangor bertahan hingga laga usai. Ini membuat tuan rumah sudah mengumpulkan 6 poin, karena dalam turnamen ini setiap gol menjadi tambahan poin.

Kronologi Lucu Pelatih Persib Dapat Kartu Kuning dari Wasit

Persib bakal kembali beraksi besok, Minggu 19 Januari 2020. Maung Bandung menghadapi tim asal Vietnam, Hanoi FC. Laga ini bakal disiarkan langsung tvOne mulai pukul 16.50 WIB.

Susunan Pemain

Pelatih Persib Tertawakan Kartu Kuning Untuknya saat Lawan Persija

Selangor FA: Farizal Harun, Syahmi, Taylor Regan, Praba, Tamil Maran, Wan Zack, Brendan Gan, Halim Saari, Sandro, Syazwan Zainon, Ifedayo Olesegun.

Persib Bandung: Dhika Bayangkara, Indra Mustafa, Fabiano, Henhen Herdiana, Zalnando, Kim Jeffrey Kurniawan, Dedi Kusnandar, Frets Butuan, Ghozali Siregar, Wander Luiz, Joel Vinicius.
 

Perayaan ulang tahun Persib Bandung yang ke-89

Merayakan Ulang Tahun ke-89 Persib Bandung

Persib Bandung memiliki cara tersendiri dalam merayakan hari ulang tahun ke-89. Acara dilangsungkan di Lapangan Soccer Republik

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022