Terungkap, Edy Rahmayadi Pernah Jadi Kiper PSMS Medan

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi
Sumber :
  • Dok. Pemprov Sumut

VIVA – Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi pada tahun 1979 ternyata pernah memperkuat PSMS Medan Junior dengan posisi sebagai kiper. Hal ini membuat mantan Pangkostrad itu, sangat mencintai sepakbola berjuluk Ayam Kinantan.

"1979 saya pemain PSMS Junior sebagai salah satu penjaga gawang. Jangan kalian anggap aku kaleng-kaleng," sebut Edy Rahmayadi kepada wartawan di rumah dinas Gubernur di Kota Medan, Jumat 28 Januari 2022.

Meski tidak lama memperkuat PSMS Junior, mantan Ketua Umum PSSI itu akan terus memperjuangkan klub sepakbola kebanggaan warga Sumatera Utara ini, tembus ke kasta liga di Tanah Air ini.

"Karena, PSMS ini buah hati saya.PSMS heritage dari senior-senior kita dulu. PSMS harus dikelola dengan baik," sebut Edy.

Atas kecintaannya kepada PSMS Medan, Gubernur Edy mengaku saat menjabat sebagai Pangdam I Bukit Barisan pada tahun 2015, lalu. Mengambil paksa Ayam Kinantan dari kepengurusan yang lama. 

"Saya ambil PSMS ini, ada melaporkan saya ke Polisi. Oh saya Pangdam, tapi saya habis Rp 6 miliar. Untuk bayar, pemain, beli tiket pesawat hingga laundry. Untuk membangun PSMS," kata Edy.

Dengan begitu, PSMS Medan berstatus Perseroan Terbatas (PT). Gubenur Edy mengklaim memiliki saham 51 persen. Ia menargetkan ke depannya PSMS masuk ke Liga 1.

"PSMS heritage dari senior-senior kita dulu. PSMS harus dikelola dengan baik. Jangan dihancurkan PSMS, kesayangan rakyat Sumatera Utara," ungkap Gubernur Edy.

Ditekuk Semen Padang, PSMS Medan Belum Menyerah Kejar Tiket Semifinal Liga 2
Frets Butuan kala membela PSMS melawan Persib

Bukan Persib Vs Persija, Inilah Duel El Clasico Indonesia Sesungguhnya

Banyak yang menyebut duel Persib Bandung melawan Persija Jakarta sebagai El Clasico Indonesia. Itu karena tensi tinggi setiap kedua tim bertemu.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2024