FIFA Matchday Diharapkan Tak Ganggu Persiapan Persija Lawan Persib

Pelatih Persija, Thomas Doll
Sumber :
  • Dok. Persija

VIVA Bola – Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll berharap anak asuhnya tidak ada yang mendapatkan cedera ketika gelaran FIFA Matchday yang berlangsung dua pekan ke depan.

PSBS Biak Gelar Latihan Perdana di Bali Sambut Musim Baru

Persija Jakarta mengirimkan empat pemain yaitu Muhammad Ferrari dan Syahrian Abimanyu ke timnas Indonesia, lalu Abdulla Yusuf Helal dipanggil timnas Bahrain serta Ondrej Kudela dipanggil timnas Ceko.

Selain itu, beberapa pemain muda Persija Jakarta seperti Ginanjar Wahyu, Frenky Missa, Alfriyanto Nico, dan Cahya Supriadi baru saja selesai membela timnas Indonesia U-20 di kualifikasi Piala Asia U-20.

Thomas Doll Klarifikasi Alasannya Berpisah dari Persija Bukan karena Keluarga?

Pelatih asal Jerman itu berharap semua pemainnya dalam kondisi bugar dan siap tempur karena setelah jeda internasional timnya akan meladeni Persib Bandung pada pekan ke-11 Liga 1 Indonesia.

Persija vs Persib di Liga 1 2021/2022

Photo :
  • instagram.com/persib
4 Kandidat Pelatih yang Cocok Gantikan Thomas Doll di Persija, Ada yang CLBK

"Kita tahu banyak pemain yang dipanggil oleh negaranya termasuk dua pemain asing kami. Semoga semua pemain yang membela Timnas jangan ada yang cedera, apalagi lawan Persib ini penting," terang Doll.

Mantan pemain Lazio itu juga turut berharap pertandingan menghadapi Persib Bandung bisa berjalan lancar karena laga ini selalu menjadi sorotan khalayak nasional bahkan internasional.

"Semoga laga berjalan dengan lancar. Kami representasikan laga itu sebagai sepak bola Indonesia yang baik, apalagi ada banyak yang bawa anak dan keluarga," harap Doll.

Saat ini Persija Jakarta duduk di peringkat 4 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 21 poin dari 10 pertandingan. Skuad Macan Kemayoran berusaha untuk melanjutkan tren positif setelah tidak menelan kekalahan pada 9 laga terakhir. (Ant)

Persib Bandung juara Liga 1 2023/24

Ngeri, Ranking Dunia Persib Bandung Jauh di Atas Klubnya Lionel Messi

Keberhasilan menjadi juara Liga 1 2023/24 ternyata berdampak pada ranking dunia Persib Bandung. Hal ini terlihat dari rangking dunia yang dirilis Football Database.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024