Janji Manis Shin Tae-yong Loloskan Timnas Indonesia U-23 ke Olimpiade 2024

Shin Tae-yong
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

VIVA – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong yakin timnya bisa mengalahkan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Shin Tae-yong Janji Bakal Lancar Bahasa Indonesia

Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar, Senin 29 April 2024.

Kemenangan atas Uzbekistan bukan hanya membuat Indonesia ke partai final Piala Asia U-23, namun juga akan membuat Indonesia otomatis lolos ke Olimpiade 2024 yang akan berlangsung Juni.

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Mewah Genesis G80 Electrified Harga Miliaran, Intip Spesifikasinya

Shin Tae-yong pun yakin skuad Garuda Muda dapat melakukan itu meski Uzbekistan bukanlah lawan yang mudah. 

Tim lawan tampil impresif sejak babak penyisihan, mencetak 12 gol tanpa sekalipun kebobolan. Terbaru, Uzbekistan menyingkirkan Arab Saudi di babak perempat final.

Bulutangkis Kirim 9 Atlet, Total 20 Atlet Indonesia Lolos ke Olimpiade 2024

"Saat ini adalah waktu bagi Indonesia untuk berpartisipasi di Olimpiade," kata Shin Tae-yong.

"Saya berusaha membawa Indonesia untuk bisa bermain di Olimpiade," sambungnya.


Lebih lanjut, Shin Tae-yong menyebut timnya dalam kondisi siap tempur. Meski tidak diunggulkan, ia menyebut skuad Indonesia berusaha menikmati momen demi momen mereka di turnamen ini.

"Saya tidak merasa ada tekanan besar," tegas pelatih berusia 53 tahun ini.

"Saya hanya menikmati momen dan tantangan ini. Kemudian, saya berusaha menjalani momen menggembirakan ini bersama para pemain," ia menandaskan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya