Fakta Ganas Arsenal Usai Kangkangi Manchester City di Puncak Klasemen

Pemain Arsenal, Kai Havertz rayakan gol
Sumber :
  • AP Photo/Kirsty Wigglesworth

VIVA – Arsenal berhasil meraih kemenangan tandang di markas Brentford dalam laga lanjutan Premier League.

Arsenal Terancam Kehilangan Bek Muda Potensial

Bertanding di Gtech Community Stadium pada pekan ke-13 Premier League 2023/2024, Minggu 26 November 2023,  Pertandingan Brentford vs Arsenal ini berakhir dengan skor 0-1.

Arsenal menang dramatis. Gol tunggal penentu kemenangan dicetak oleh pemain pengganti Kai Havertz. Gol itu tercipta dari assist Bukayo Saka pada menit 89.

Klasemen Premier League: Liverpool Mentok di Posisi 3, Man Utd Terancam Gagal ke Eropa

Arsenal pun kini berada di puncak klasemen dengan 30 poin (M9 S3 K1). Arsenal unggul satu poin atas Manchester City, yang sebelumnya ditahan Liverpool 1-1. Brentford tetap di papan tengah dengan 16 poin (M4 S4 K5).

Usai pertandingan, Arsenal berhasil mencatatkan sejumlah fakta menarik. Seperti apa? Berikut rangkumannya dilansir Opta: 

Arsenal Terbantu Buntunya Manchester United

1. Menyusul gol penentu kemenangan Kai Havertz pada menit ke-89, Arsenal kini telah mencatatkan 10 gol yang dicetak oleh pemain pengganti di semua kompetisi musim ini, terbanyak dibandingkan tim Premier League lainnya (Brighton juga 10 gol).

2.  Kemenangan terbanyak dalam 200 pertandingan pertama sebagai pelatih Arsenal dimenangkan oleh: 116 - Mikel Arteta, 111 - Arsene Wenger, 106 - George Graham.

3.  Bukayo Saka adalah satu-satunya pemain yang menciptakan 50+ peluang, menyelesaikan 50+ take-on, mencetak 10+ gol, dan memberikan 10+ assist di Premier League pada tahun 2023.

4. Setelah kalah pada  pertandingan pertama Brentford di Premier League pada Agustus 2021, Arsenal kini tidak lagi bisa dikalahkan. Brentford tidak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhirnya melawan The Gunners (1 Imbang dan 3 Kalah).


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya