Kembali ke AC Milan, Ibrahimovic Tebar Teror Menakutkan

Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic dalam sesi latihan
Sumber :
  • twitter.com/acmilan

VIVA – Penampilan Zlatan Ibrahimovic bersama AC Milan amat dinanti. Dia bergabung pada Januari 2020 usai kontraknya bersama Los Angeles Galaxy berakhir.

Ibrahimovic berpeluang besar tampil saat Milan menjamu Sampdoria dalam lanjutan Serie A, Senin 6 Januari 2020 malam WIB di Stadion San Siro. Tim tamu pun dibuat ketar-ketir.

Pelatih Sampdoria, Claudio Ranieri, mengatakan awal tahun dan bertemu dengan tim yang dibela Ibrahimovic amatlah tidak menyenangkan. Padahal mereka sedang ingin tampil sebaik mungkin.

"Saya berharap memulai 2020 dengan kinerja hebat dan mendapatkan poin. Tapi, menghadapi Ibrahimovic tidak akan pernah menjadi awal yang baik," ujar Ranieri, dikutip dari Football Italia.

Zlatan Ibrahimovic saat di AC Milan.

Diakui Ranieri, Milan merupakan tim yang diisi pemain berkualitas. Memang patut disayangkan, sekarang ini posisi mereka di klasemen tidaklah bagus.

"Milan memiliki banyak pemain berkualitas, posisi mereka di klasemen sementara ini memang sulit dijelaskan," kata juru taktik berusia 68 tahun itu.

Kedatangan Ibrahimovic tentu saja bisa jadi pembeda dalam skuat Milan. Mental kemenangan yang dimiliki pemain asal Swedia tersebut akan jadi kunci kebangkitan.

Venezia Vs Cremonese, Statistik Jay Idzes Solid

"San Siro akan sangat bersemangat menghadapi pertandingan nanti. Kami butuh melawannya dengan kepala dingin," tutur Ranieri. (ase)

Pemain Irak U-23, Ali Jasim

Mimpi Pemain Timnas Irak Ali Jasim Gabung Como 1907 Pupus, Al Kahraba Dikabarkan Tolak Pinangan

Mimpi pemain Timnas Irak, Ali Jasim, untuk bergabung dengan tim milik pengusaha Indonesia, Como 1907, pupus. Hal ini lantaran klubnya saat ini, Al Kahraba, dikabarkan

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024