Atasi Eibar, Atletico Beri Tekanan pada Barcelona

Pemain Atletico Madrid, Kevin Gameiro rayakan gol.
Sumber :
  • REUTERS/Vincent West

VIVA – Atletico Madrid memberikan tekanan pada Barcelona yang menempati puncak klasemen LaLiga. Tim besutan Diego Simeone ini sukses menundukkan Eibar 1-0 di Estadio Municipal de Ipurua, Minggu dini hari WIB, 14 Januari 2018.

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

Satu-satunya gol Atletico dilesakkan oleh Kevin Gameiro di menit 27. Striker 30 tahun ini sukses menuntaskan umpan dari Antoine Griezmann. 

Eibar berupaya membalas dengan memberikan tekanan kepada Atletico. Namun, tak ada gol tambahan hingga akhir pertandingan.

Usai Gasak Tottenham, MU Incar Korban Lain

Atas hasil ini, Atletico menempati peringkat dua LaLiga dengan 42 poin dari 19 pertandingan. Los Rojiblancos hanya tertinggal enam angka dari Barcelona yang menempati puncak klasemen.

Barca akan menghadapi tuan rumah Real Sociead di Anoeta, Senin dini hari WIB, 15 Januari 2018. Jika Barca menang, mereka kembali berjarak sembilan poin dengan Atletico.

Libas Celta Vigo, Atletico Madrid Gusur Barcelona

Susunan Pemain

Eibar: Marko Dmitrovic, Ander Capa, Ivan Ramis, Paulo Oliveira, Jose Angel, Ivan Alejo (Fabian Orellana 46'), Dani Garcia, Joan Jordan, Takashi Inui, Sergi Enricho, Charles (Kike 64').

Atletico Madrid: Jan Oblak, Lucas Hernandez, Jose Gimenez, Diego Godin, Sime Vrsjalko, Koke, Saul Niguez, Thomas, Angel Correa (Yannick-Ferreira Carrasco 54'), Antoine Griezmann, Kevin Gameiro (Augusto Fernandez 69')
 

Pemain Atletico Madrid merayakan gol

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Gelandang Atletico Madrid, Marcos Llorente, mengingatkan rekan setimnya untuk tidak terkecoh dengan magis Cristiano Ronaldo saat mereka menghadapi Manchester United.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022