-
VIVA – Partai panas bakal berlangsung dalam lanjutan Premier League, Minggu dini hari WIB, 4 April 2021. Arsenal menjamu Liverpool di Emirates Stadium.
Sebelum menyaksikan laga panas ini, menarik untuk melihat perang di sisi lapangan. Apa lagi kalau bukan perang WAGs di antara kedua tim yang tengah berburu tiket ke Eropa ini.
Jika biasanya WAGs lekat dengan imej seksi, hal berbeda bisa terlihat dalam duel Arsenal vs Liverpool. Mereka sama-sama memiliki WAGs berhijab.
Kebetulan, Arsenal dan Liverpool memiliki pemain Muslim yang berasal dari Mesir. Arsenal memiliki Mohamed Elneny, sedangkan di Liverpool ada Mohamed Salah.
Elneny sangat jarang mempublikasikan foto istrinya. Bahkan nama istrinya pun tak banyak yang mengetahui. Namun, foto Elneny dan istrinya sempat terlihat dalam situs-situs berbahasa Arab, dari mulai vetogate.com dan elfragr.org.