12 Fakta Menarik Jelang Duel El Clasico Edisi ke-263

Lionel Messi.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id -
10 Nominasi Pemain Terbaik FIFA, Messi dan Ronaldo Punya Pesaing Berat
Jornada ke-12 akan menyajikan duel rival abadi di ajang La Liga, Real Madrid kontra Barcelona. Keduanya akan bentrok di Santiago Bernabeu pada Minggu dinihari, 22 November 2015.

Barcelona Banting Harga Coutinho, Rela Rugi

Ini akan menjadi El Clasico edisi ke-263, dan ini menjadi persaingan keduanya dalam memperebutkan posisi puncak klasemen. Sejauh ini, Barca berada di peringkat pertama dengan 27 poin.
4 Skema Barcelona Juara LaLiga


Sementara Real Madrid berselisih tiga poin berada di bawahnya, andai menang mereka bisa menyamai raihan poin dan berpeluang mendepak Barca dari puncak. Sebab, Los Blancos dalam posisi unggul soal jumlah gol.

Namun, Madrid perlu waspada dengan lini depan Barcelona yang kemungkinan akan kembali diperkuat Lionel Messi. Barca sendiri saat ditinggal cedera Messi, masih punya Luis Suarez dan Neymar. Keduanya sukses mencetak 20 gol dari 23 gol Barca sejauh ini, dan bila ketiganya dimainkan dilaga ini bisa jadi akan tercipta banyak gol. Meskipun, Madrid sendiri merupakan tim paling produktif dalam mencetak gol di La Liga, yakni 26 gol.

Melihat kondisi tersebut, sangat disayangkan bila harus melewatkan duel yang diperkirakan akan menyedot 400 juta penonton tersebut. Sebelum menyaksikan laganya, kita simak beberapa fakta menarik El Clasico kali ini dari situs Barcelona.

Berikut Fakta-fakta Menarik Real Madrid Vs Barcelona:

1. Dalam sembilan laga El Clasico terakhir di ajang La Liga, Barca dan Madrid sama-sama selalu mencetak gol.  Ini catatan terpanjang kedua tim setelah mampu melakukannya sebanyak 13 kali pada periode 1946-1952.

2. Tujuh pertemuan keduanya di La Liga, Barcelona memiliki rekor lebih baik dengan empat kemenangan, sekali seri, dan kalah sebanyak dua kali. Jika dihitung dengan kompetisi lain, Barcelona juga lebih baik dengan enam kali menang, tiga imbang, dan tiga kekalahan.

3. Bila melihat catatan 12 pertemuan terakhir di Santiago Bernabeu di seluruh kompetisi, hasilnya juga masih berpihak kepada Barcelona,  yaitu enam kali menang, tiga seri, dan tiga kalah.

4. Real Madrid dan Barcelona sebelumnya pernah bertemu sebanyak tujuh kesempatan di pekan ke-12 La Liga. Barça berhasil unggu tiga laga terakhir (2004, 2005, dan 2009) dan tanpa kebobolan.

5. Gelandang Barca, Andres Iniesta, menjadi pemain yang paling banyak memainkan El Clasico dengan 31 pertandingan melawan Madrid dalam seluruh kompetisi. Namun,  sepanjang masa di Barca jadi milik Xavi Hernandez dengan 42 laga: 17 kemenangan, 12 seri, dan 13 kalah.

6. Pelatih Los Blancos, Rafael Benitez, pernah melawan Barcelona dalam 12 kesempatan. Yakni, saat melatih Real Valladolid, Extremadura, Valencia, dan Liverpool, dengan hasil tujuh kemenangan, satu seri, dan empat kalah.
Bomber muda Red Bull Salzburg, Erling Brat Haaland

Malam Bersejarah di Liga Champions, Pemuda 19 Tahun Kalahkan Messi

Erling Braut Haaland curi perhatian.

img_title
VIVA.co.id
18 September 2019