Logo BBC

Makan Durian Bisa Sebabkan Kematian, Benarkah?

Sebuah penelitian mengungkap, konsumsi durian dalam jumlah tidak wajar sebabkan detak jantung meningkat - NICHOLAS YEO/ GETTY IMAGES
Sebuah penelitian mengungkap, konsumsi durian dalam jumlah tidak wajar sebabkan detak jantung meningkat - NICHOLAS YEO/ GETTY IMAGES
Sumber :
  • bbc

"Mengandung lemak, iya, lemak nabati, kadarnya rendah juga. Dia (durian) bukan kolesterol, namun asam lemak yang baik, dan terdapat omega 9," ujarnya.

Dia juga memaparkan bahwa durian mengandung berbagai vitamin karena sifat karotenoid atau golongan senyawa kimia organik bernutrisi yang terdapat pada pigmen alami tumbuhan dan hewan.

Fungsinya adalah mengatasi resistensi insulin, penyebab seseorang mengalami diabetes, atau lebih luas lagi, durian mengandung vitamin A, C, dan asam folat yang penting untuk metabolisme tubuh.

"Orang yang punya kolesterol makan durian? No problem," tambahnya. Karena menurut kandungan lemak dalam durian bisa melawan lemak jahat dalam tubuh manusia.

Apa yang terjadi jika berlebihan makan durian?

"Kalau punya darah tinggi, tidak dianjurkan makan durian," kata dr. Samuel. Tetapi bagi yang punya darah tinggi, bukan berarti tidak bisa mengonsumsi durian.

Menurutnya, jika durian yang dipilih tidak terlalu matang, dan dikonsumsi dalam jumlah wajar maka risiko darah tinggi pun dapat dihindari ketika makan durian.

Terdapat 33% di dalam 13 gram durian yang mengandung kalori sekaligus lemak baik dan membantu kondisi tekanan darah tetap stabil. Jika porsinya tepat, maka tekanan darah pun bisa dikendalikan.

Porsi yang tepat mengonsumsi durian juga berlaku bagi yang mengalami diabetes.

Menurut Raffles Medical Group, dalam tiga biji durian rata-rata mengandung 20 hingga 30 gram karbohidrat yang sama dengan kandungan gula dalam satu kaleng kola, atau satu mangkuk nasi dengan takaran 30 gram.