Daftar Ponsel Xiaomi, Makin Banyak yang Harganya Rp1 Jutaan

Xiaomi Redmi 9C
Sumber :
  • Gizmochina

VIVA – Xiaomi baru saja merilis Redmi 9C yang melengkapi jajaran lini Redmi 9. Ponsel murah ini dibanderol mulai dari Rp1,4 juta dengan dua varian. Xiaomi Redmi 9C didukung oleh chipset atau prosesor Helio G35.

Selain itu terdapat tiga kamera belakang yakni 13MP(main camera)+2MP (makro)+ 2MP(depth). Terdapat satu kamera depan memiliki resolusi 5MP. Bukan hanya Xiaomi Redmi 9C yang dibanderol Rp1 jutaan. Ada sejumlah perangkat di lini Redmi memiliki rentan harga yang sama.

Misalkan saja Xiaomi Redmi 9A dijual mulai dari Rp1,2 juta dan Redmi 9 yang dihargai Rp1,7 juta. Selain itu ada juga Xiaomi Redmi 8, Redmi 8A Pro dan Redmi Note 8 yang masih bisa ditemui dijual di harga Rp1 jutaan. Berikut daftar harga ponsel Xiaomi dirangkum VIVA Tekno, Kamis, 10 September 2020:

Redmi 9A 2/32 Rp1,2 juta,
Redmi 9A 3/32 Rp1,3 juta,
Redmi 8A Pro 2/32 Rp1.449.000,
Redmi 8A Pro 3/32 Rp1.549.000,
Redmi 8 3/32 Rp1.549.000,
Redmi 8 4/64 Rp1.749.000,
Redmi 9 3/32 Rp1.749.000,
Redmi 9 4/64 Rp1.949.000.

Redmi Note 8 3/32 Rp1.949.000,
Redmi Note 8 4/64 Rp2,1 juta,
Redmi Note 9 4/64 Rp2,2 juta,
Redmi Note 9 6/128 Rp2,6 juta,
Redmi Note 8 6/128 Rp2,7 juta,
Redmi Note 8 Pro 6/64 Rp2,9 juta,
Redmi Note 8 Pro 6/128 Rp3,3 juta,
Redmi Note 9 Pro 6/64 Rp3,4 juta,
Redmi Note 9 Pro 8/128 Rp3,7 juta.

Poco F2 Pro 6/128 Rp6,7 jua,
Poco F2 Pro 8/256 Rp7,7 juta.

Mi Note 10 6/128 Rp6,2 juta,
Mi Note 10 Pro 8/256 Rp7 jutaan,
Mi 10 8/256 Rp9 jutaan.

Belum 2 Minggu Mobil Ini Sudah Laku 100 Ribu Unit

Menurut Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse, Redmi 9C sangat spesial, karena dirancang untuk generasi yang berjiwa muda. Ia juga mengatakan, ponsel ini hadir dengan desain antiselip dan tidak berbekas sidik jari.

Di bagian belakang terdapat pemindai sidik jari, yang diletakkan di bagian tengah ponsel. Sedangkan, modul kamera ada di sisi kiri bersama lampu flash yang ditempatkan pada pelat persegi empat, serta sudah didukung oleh MIUI12.

Mobil Listrik Xiaomi SU7 Laku Keras, tapi Biang Masalah
Mobil listrik Xiaomi SU7 sudah diproduksi 10.000 unit

Laris Manis, Mobil Listrik Xiaomi SU7 Sudah Diproduksi 10.000 Unit

 Hanya 32 hari sejak diluncurkan, mobil listrik Xiaomi SU7 berhasil diproduksi sebanyak 10.000 unit. Ini tak lepas dari laris manisnya penjualan sedan listrik asal China.

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024