Logo BBC

Terkuak, Vaksin Virus Corona COVID-19 Mandeg karena Kurang Dana

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

"Kita meminta sekitar tiga sampai empat juta dolar. Dengan satu setengah juta dolar, kita bisa melaksanakan studi klinis terhadap profil untuk manusia. Namun mereka menghentikan pada saat kita hampir berhasil menemukan bukti yang penting.

Dana terhenti karena tidak ada pasar untuk vaksin tersebut, papar Peter Kolchinsky, seorang ahli virus dan direktur perusahaan bioteknologi RA Capital.

Los miembros del laboratorio de la Escuela Nacional de Medicina Tropical del Colegio Baylor de Medicina de Houston.
ANNA GROVE PHOTOGRAPHY
Ketersediaan dana merupakan kunci keberlangsungan riset.

"Kenyataannya, ketika ada pasar, ada solusi," katanya kepada BBC.

"Kini, kita punya ratusan vaksin virus corona, tapi untuk hewan: babi, ayam, sapi dan sebagainya".

Vaksin ini tersedia untuk mencegah penyakit yang bisa merugikan industri pangan yang bernilai puluhan jutaan dolar.

"Masalahnya, bagi perusahaan, ini merupakan proposal bisnis yang buruk untuk mengembangkan produk yang diperkirakan tak akan dipakai selama puluhan tahun ke depan, bahkan mungkin untuk selamanya".

“Ini adalah investasi yang harus dilakukan oleh pemerintah. Jika ini menjadi prioritas, tak diragukan bahwa pemerintah akan mendanai pengembangan vaksin untuk SARS,” kata Kolchinsky.