Cara Tepat Menjaga Tubuh dari Penyakit Kronis

Ilustrasi alzheimer/lansia
Sumber :
  • Pixabay/geralt

VIVA.co.id – Lebih dari 133 juta orang di Amerika menderita penyakit kronis. Sebagian besar penderita harus berjuang sambil menjalani aktivitas normalnya sehari-hari.

Tidak jarang, para penderita membutuhkan bantuan untuk mampu menjalani aktivitasnya dengan kondisi penyakit yang dideritanya. Padahal, bantuan itu harus berasal dari diri sendiri. Berikut lima langkah utama untuk memulai kesejahteraan diri, dikutip dari laman Fox News.

1. Jadi penyelamat diri sendiri

Tidak ada yang memahami tubuh Anda kecuali diri Anda sendiri. Sehingga Anda sebaiknya mulai mencari tahu kondisi tubuh Anda. Jangan merasa terintimidasi dan jangan berhenti mempertanyakan banyak pertanyaan terkait kondisi Anda.

2. Lingkungan sehat

Dokter dan tenaga medis lain memang selalu bersiaga agar memberikan penanganan terbaik untuk Anda. Namun, yang paling pertama Anda butuhkan yaitu lingkungan pertemanan yang dapat membantu dan membuat tubuh tetap sehat.

3. Perawatan diri

Perawatan diri sering diabaikan. Padahal, ini penting untuk membuat diri tetap fokus, tenang dan sehat menjalani rutinitas. Hal-hal sederhana mencakup meditasi, menulis aktivitas selama seharian atau berendam di air hangat.

10 Manfaat Minyak Kelapa yang Sering Dianggap Remeh, Singkirkan Lemak Membandel

4. Makanan baik

Makanan memiliki kemampuan untuk mengubah tubuh dan cara Anda merasakan. Saat Anda kenyang, itu akan menambah kadar kesehatan Anda. Pastikan makanan baik menjadi prioritas seperti sayuran hijau, buah segar, protein baik, dan lemak baik.

Dampak Fatal Tubuh Kekurangan Vitamin B Kompleks, Ibu Hamil Harus Hati-hati

5. Tetap menjaga hubungan dengan lingkungan sekitar

Memiliki penyakit bukan berarti harus merasa malu. Sangat penting untuk membiarkan orang di sekitar tahu perasaan Anda dan tetap berkomunikasi dengan mereka. Dikelilingi orang-orang positif akan membuat semangat Anda menjadi lebih baik.

Asam Urat Bisa Sebabkan Penyakit Jantung dan Stroke, Lakukan 5 Cara Pencegahan Ini
Beras merah

9 Manfaat Beras Merah untuk Kesehatan Tubuh, Bantu Jaga Gula Darah hingga Berat Badan

Hal ini dikarenakan beras merah diolah dengan cara yang masih mempertahankan kulit ari dan lembaganya, sehingga kaya akan serat, vitamin, dan mineral yang penting bagi tu

img_title
VIVA.co.id
5 Juni 2024