Enting-enting, Oleh-oleh Mudik Khas Kota Salatiga

Enting-enting oleh-oleh khas Salatiga.
Sumber :
  • Teguh Joko Sutrisno

VIVA – Sebutannya enting-enting. Lengkapnya enting-enting gepuk. Kenapa? Karena cara membuatnya yang digepuk-gepuk atau digebuki pakai kayu. 

Berbuka Dengan Ampyang, Manisnya Gula Kacang Berpadu Pedasnya Jahe

Kudapan ini kuliner khas kota dingin Salatiga. Rasanya manis bercampur gurihnya kacang tanah. Ciri khasnya, dibungkus kertas minyak putih dengan cap warna merah. Pembuat dan mereknya boleh beda, tapi bungkus semua sama, putih berbentuk segitiga. Tak ada yang kemudian bikin enting-enting kotak atau bulat. Nyalahi pakem.

"Ini gampangnya saja mas. Dibentuk segitiga selain dari dulu memang begitu, juga kalau segitiga pas membentuknya juga gampang, enggak repot," kata Dwi, pembuat enting-enting gepuk saat ditemui baru-baru ini.

Menuju PON Aceh-Sumut, Honor Atlet Pelatda DKI Jakarta Masih di Bawah UMR

Ada paling tidak lima tempat usaha pembuatan enting-enting gepuk di Salatiga. Biasanya diberi cap gambar bangunan. Ada cap klenteng, ada juga cap gedung batu. Cuma ada juga yang anti mainstream yaitu cap pohon kelapa.

Enting-enting oleh-oleh khas Salatiga.

Photo :
  • Teguh Joko Sutrisno
Pelaku Pembuang Bayi Ditangkap, Mirisnya sang Ibu Masih Pelajar di Bawah Umur

Bahan enting-enting adalah gula pasir dan kacang tanah. Wis Itu thok. Enggak neko-neko. Cuma bikinnya itu yang butuh tenaga ekstra. 

Cara membuatnya dimulai dengan gula pasir dipanaskan pakai air di wajan besar. Dibiarkan mendidih dan diaduk hingga jadi karamel cair warna hitam. Kemudian dimasukkan kacang tanah. Diaduk terus hingga mengental dan berwarna coklat tua. 

Adonan tersebut lalu ditumpahkan di meja kayu berlapis plastik tebal. Dalam kondisi masih hangat, adonan digepuk-gepuk pakai kayu. Ini untuk membuat kacang jadi butiran-butiran kecil yang rekat dengan karamel. Butuh paling tidak lima belas menit ‘nggepuk’ berulang kali tanpa henti. Ini yang disebut tenaga ekstra tadi.

"Nggepuknya harus cepat mas. Dan harus dua orang bergantian. Kalau enggak cepat nanti adonan bisa kering dan keras. Enggak bisa digepuki lagi," ungkapnya.

Enting-enting oleh-oleh khas Salatiga.

Photo :
  • Teguh Joko Sutrisno

Setelah jadi lalu dipindah ke meja besar. Adonan ini dibuat lempengan tipis yang berfungsi sebagai kulit. Di atasnya lalu diisi dengan butiran kacang lembut, terus ditekuk jadi segitiga panjang. Habis itu dipotong kecil-kecil ukuran sekitar 2,5 sentimeter.

Enting-enting gepuk sudah jadi. Lalu dibungkus pakai kertas minyak putih bercap merah tadi dan dikemas dalam plastik. Per kemasan ada yang berisi 10, ada yang berisi 20.

Rasa enting-enting gepuk ini perpaduan antara gurihnya kacang tanah dengan manisnya karamel. Nikmat dikudap bersama teh hangat atau kopi. Bisa juga buat camilan di perjalanan mudik. 

Harga enting-enting gepuk hampir sama meski pembuatnya beda. Sekitar Rp10 ribu sampai Rp15 ribu per bungkus isi sepuluh. Bisa dibeli di toko oleh-oleh di Salatiga maupun luar kota, seperti Semarang, Solo, Magelang, juga Yogyakarta.

Laporan: Teguh Joko Sutrisno

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya