5 Pulau Terkecil Indonesia yang Memesona, Ini Baru Surga Dunia!

Pulau Samalona, Makassar.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Pulau terkecil Indonesia merupakan salah satu bentuk kekayaan alam yang dimiliki negara ini. Sebagai negara kepulauan, Indonesia begitu dikenal sebagai negara yang memiliki berbagai macam keindahan alam, bahkan beberapa di antaranya kerap menghipnotis dunia.

Pulau Ini Menjadi Tempat Berlibur Favorit Pangeran William dan Kate Middleton Bersama Anak-anaknya

Seperti pulau-pulau terkecil Indonesia yang tidak kalah memberikan daya tarik menakjubkan bak surga dunia yang tersembunyi. Dari Sabang sampai Merauke berjajar pulau-pulau, rasanya penggalan lirik lagu tersebut memang menggambarkan Indonesia dengan beragam pulaunya yang indah bak zamrud khatulistiwa.

Mulai dari pulau yang besar hingga kecil pun bisa kamu sambangi di Indonesia. Pulau-pulau tersebut tentunya semakin melengkapi keindahan tanah air kita Indonesia. Berbagai pulau-pulau terkecil Indonesia itu memiliki panorama alam yang mampu memanjakan mata dan membuat pengunjung betah berlama-lama berada di sana.

Fakta-fakta Menarik Tentang Suku Buton di Sulawesi Tenggara, yang Memiliki Bola Mata Biru

Duh agar tidak semakin penasaran, berikut ini kami suguhkan lima pulau terkecil Indonesia yang sangat memesona. Apa salah satunya ada favorit kalian?

Pulau-pulau Terkecil Indonesia

Mengenal Lebih Dekat Belitong Geopark, Situs UNESCO Global Geopark di Pulau Belitung

Pulau Samalona Makassar

Pulau Samalona, Makassar.

Photo :
  • U-Report

Pulau ini merupakan sebuah pulau yang mungil dimana lokasinya berada di dekat Pantai Losari, Makassar. Bagi warga sekitar lokasi, Pulau Samalona rupanya pernah mengalami penyusutan dari tahun ke tahun.

Kendati demikian, Pulau Samalona menyuguhkan pemandangan bawah laut yang menakjubkan. Tak heran jika pulau ini sangat terkenal hingga seantero negeri. Banyak wisatawan yang mengunjungi pulau ini untuk berlibur. 

Terdapat beberapa fasilitas yang perlu kamu ketahui di pulau ini, mulai dari tersedianya jasa sewa alat diving, snorkeling yang lengkap dengan pemandu, dan lain sebagainya.

Pulau Simping Kalimantan Barat

Pulau Simping.

Photo :
  • U-Report

Simping berada di wilayah Singkawang, Kalimantan Barat. Pulau ini sebelumnya dikenal sebagai Kelapa Dua yang sudah diakui oleh PBB menjadi salah satu pulau terkecil di dunia karena memiliki luas 0,5 hektar.

Meskipun ukuran luasnya kecil, rupanya pulau ini menyuguhkan keindahan alam yang luar biasa. Tak hanya pemandangan laut dan pantainya yang indah, Pulau Simping juga mampu menghadirkan pemandangan perbukitan yang sungguh memesona.

Meski tidak sebesar Pulau Bali atau Lombok, namun pulau ini tidak pernah sepi pengunjung. Mereka biasanya berkunjung untuk melihat pemandangan maupun menghilangkan rasa penasaran mengenai keberadaan pulau terkecil di dunia.

Pulau Gili Labak Madura

Pulau Gili Labak di Sumenep, Madura

Photo :
  • SP/Etto Hartono

Pulau Gili Labar memiliki ukuran yang cukup mini karena luasanya hanya mencapai 5 hektare saja. Tapi jika bicara soal pesona, Pulau Gili Labak Madura tidak kalah menariknya dengan pulau-pulau lainnya yang bisa Anda temukan di Indonesia.

Sama seperti pulau lainnya, Pulau Gili Labak juga memiliki pantai dengan pasir putihnya dengan lautan berwarna biru yang jernih. Selain itu, kehidupan bawah laut pulau ini sudah tidak perlu diragukan lagi untuk Anda jelajahi.

Pulau Manimbora Kalimantan Utara

Pulau Manimbora/@luckyboen.

Photo :
  • U-Report

Mungkin asing di telinga Anda mendengar pulau satu ini. Pulau Manimbora merupakan salah satu pulau terkecil di Indonesia yang dibiarkan kosong begitu saja oleh penduduk.

Kendati demikian, pesona serta pemandangan alamnya tak perlu diragukan lagi. Memiliki pantai putih yang dikelilingi lautan biru, serta pohon-pohon kelapa rimbun yang berada di tengah pulau benar-benar terlihat menakjubkan dan memesona. Pulau Manimbora kerap dikunjungi suku Bajau guna untuk melakukan upacara adat, salah satunya pemakaman.

Pulau Kei Maluku Tenggara

Pulau Kei, Maluku Tenggara

Photo :
  • Instagram Kei_Islandh

Terakhir, pulau terkecil di Indonesia adalah Pulau Kei yang lokasinya berada di Maluku Tenggara. Untuk menuju ke Pulau Kei, kamu perlu transit di Bandara Internasional Pattimura, Ambon dan naik pesawat menuju Bandara Karel Sadsuitubun Langgur.

Meski hanya pulau kecil, Pulau Kei memiliki beberapa destinasi wisata pantai seperti Pantai Pasir Panjang, Pulau Baer dan Adranan, dan Goa Hawang yang memiliki kolam air tawar sebening kaca.

Pesona Pulau Kei semakin lengkap dengan adat, budaya, dan tradisi yang masih dipegang teguh penduduknya termasuk merayakan Tradisi Meti Kei yang dilaksanakan setiap tahun saat laut sedang surut, di mana warga akan berbondong-bondong ke pantai untuk menangkap ikan.

Mengingat lokasinya yang sedikit terpencil, pulau-pulau ini masih jarang dikunjungi. Alamnya masih

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya