Berburu Diskon di Jakarta Fair 2022, Ada Apa Saja?

Jakarta Fair PRJ 2022
Sumber :
  • IG @jakartafairid

VIVA Lifestyle – Jakarta Fair Kemayoran (JFK), masih akan berlangsung hingga 17 Juli 2022, mendatang. Selain bisa kulineran, kebanyakan pengunjung yang datang juga mengincar diskon yang banyak dihadirkan di pameran terbesar Asia Tenggara itu.

Sambut Idul Fitri, Waktunya Berburu Karpet dan Sajadah

Menghadirkan hingga 1500 gerai, Jakarta Fair memamerkan produk dari berbagai sektor industri, seperti otomotif mobil dan sepeda motor, peralatan rumah tangga, furnitur, barang elektronik, beauty hingga fesyen. 

Lalu, ada diskon apa saja yang bisa didapatkan di Jakarta Fair Kemayoran? Yuk, intip ulasannya berikut ini. 

Diskon Besar Produk Kecantikan di Jakarta Lebaran Fair

IndiHome
Booth IndiHome memberikan promo khusus, yaitu diskon biaya pasang sebesar 50 persen dan cashback LinkAja sebesar Rp150 ribu. Tidak hanya itu, IndiHome juga menghadirkan edukasi penggunaan internet yang baik yang dikemas dalam permainan berbasis Virtual Reality (VR), live music, serta kegiatan menarik lainnya yang turut dihadiri bintang ternama, di antaranya Syahnaz Sadiqah, Sarah Villo, dan lainnya. 

Intip Agenda Penutupan Jakarta Fair Kemayoran Akhir Pekan Ini

Dalam rangka memeriahkan JFK, juga diadakan Challenge #IndiHomePastuSeru untuk mendapatkan tiket gratis masuk JFK dan hadiah utama DJI Pocket 2 creator Combo dan Camera Sony ZV-E10 Kit. 

Hanya dengan membuat Instagram Reels keseruanmu saat mendatangi booth IndiHome di JFK atau review produk IndiHome, kemudian posting di media sosial, mention @IndiHome dan @IndiHomejabotabek, maka pengunjung akan mendapatkan kesempatan untuk memenangkan hadiah utama dan hadiah mingguan. Untuk lebih jelas, syarat dan ketentuan challenge dapat dicek di IG @indihomejabotabek.

Bagi pengunjung JFK yang ingin mengunjungi booth IndiHome, berada di selasar Hall D2 JIEXPO Kemayoran, buka dari jam 15.30 – 22.00 (Senin - Kamis) dan 10.00- 22.00 (Jumat-Minggu).

Pakaian
Berbagai macam promo pakaian dari brand luar maupun lokal dibanderol mulai Rp50 ribu. Merek Salt n Pepper, Poshboy, Camel, Cardinal, Polo dan banyak brand lainnya, juga memberikan diskon yang tak kalah bersaing. 

Ilustrasi tekstil/baju/pakaian.

Photo :
  • Freepik/jcomp

Salah satu contohnya Salt n Pepper, dengan Rp50 ribu saja, kamu sudah bisa membawa pulang berbagai kemeja kasual dan t-shirt. Poshboy juga memberikan diskon up to 80 persen dengan obral t-shirt dari harga Rp50 ribu. Selain itu, Camel juga memberikan diskon dengan harga Rp75 ribu saja dengan pilihan t-shirt-nya. 

Karpet 
Berbagai macam merek karpet tersedia lengkap yang berlokasi di Hall B, JIExpo Kemayoran. Kamu bisa memilih langsung motif yang elok dan cocok dengan tampilan rumah sesuai selera masing-masing. Di Jakarta Fair, kamu bisa membawa pulang karpet yang dibanderol mulai Rp180 ribu hingga Rp4,5 juta saja sesuai merek dan ukuran. Stand karpet di Jakarta Fair, bahkan memberikan diskon hingga 80 persen lho

Helm
Helm menjadi salah satu produk yang paling diincar di Jakarta Fair, karena selalu memberikan diskon besar-besaran. Mulai dari merek Cargloss, Agv, MDS, NHK, dan masih banyak lagi, setiap weekend, stand helm sering mengadakan lelang dengan merek tertentu. 

“Untuk harga diskonnya all item hingga 20 persen dan diskon di hari weekend 20-30 persen, ada juga lelang pada hari weekend. Harganya juga mulai dari Rp10 ribu," kata salah satu promotor Cargloss, dalam keterangannya. 

Ilustrasi helm motor

Photo :
  • VIVA/Pius Mali

Koper
Berbagai varian koper dengan harga spesial di Jakarta Fair, dibanderol mulai Rp300 ribu. 

"Harga normal koper Rp1.160.000 jadi Rp300 ribu untuk ukuran 20 inch, mereknya Polo Twin. Merek President diskon 75 persen dibanderol dari harga Rp5 - Rp7 juta saja,” kata Acep selaku promotor koper.

Nah, buat kamu yang belum sempat ke Jakarta Fair, pameran akbar ini masih dibuka hingga 17 Juli 2022, mendatang. Dengan jam operasional, Senin - Jumat, pukul 15.30 - 22.00 WIB, dan Sabtu - Minggu, mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya