Tak Sayang Mobil, Ayah Ini Bolehkan Anaknya Corat-coret

Seorang ayah di Taiwan persilakan anaknya menggambar di mobil.
Sumber :
  • Viral4Real

VIVA – Jika banyak orangtua di bumi ini menganggap mobil sebagai barang penting dalam hidup mereka, berbeda dengan apa yang dipandang pada seorang ayah satu ini. Sebab dia justru membiarkan putrinya menggambar bebas di mobilnya.

Parkiran Mobil di Bawah Pohon Ini Harganya Setara Rumah Mewah

Ayah dari Taiwan bermarga Yang itu justru senang putrinya menggambar di mobilnya. Yang menganggap, mobilnya serasa tak lengkap tanpa gambar putrinya. Dia pun mempersilakan mobilnya sebagai kanvas bagi karya seni anaknya.

Dilansir Viral4Real, Jumat, 1 Desember 2017, gambar dan goresan tangan putrinya dianggap adalah kenangan yang tak bisa dinilai dengan apapun. Berkat berbagai kesempatan yang diberikan oleh Yang pula, putrinya kini terlihat lebih pintar menggambar.

Video Innova Zenix Hybrid Tak Kuat Nanjak Jadi Sorotan Warganet

Di mobil berkelir putih milik Yang, terdapat gambar keluarga, awan besar, bahkan Dragon Ball di salah satu pintu mobil. Dalam gambar keluarga, dituliskan juga keterangan pada sebelah kiri, bila itu adalah kakeknya yang meninggal.

Seorang ayah di Taiwan persilakan anaknya menggambar di mobil.

Karung Ini Selamatkan Banyak Nyawa Pengendara Motor

Gambar itu tentu memiliki arti besar bagi Yang, menunjukkan betapa putrinya selalu ingat akan mendiang kakeknya.

Area parkir rumah sakit di Inggris yang larang mobil listrik

Parkiran Rumah Sakit Ini Sediakan SPKLU, tapi Mobil Listrik Dilarang Masuk

Pengemudi disambut dengan rambu Kendaraan Listrik Dilarang Parkir, tepat di luar lokasi.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024