Dylan Carr Tak Ingat Kronologi Kecelakaan yang Hampir Renggut Nyawanya

Dylan Carr
Sumber :
  • VIVA/Wahyu Firmansyah

VIVA – Setelah menjalani perawatan intensif akibat kecelakaan yang dialaminya, pesinetron Dylan Carr akhirnya keluar dari Rumah Sakit Columbia Asia, Pulomas, Jakarta Timur beberapa waktu lalu. Meski begitu Dylan masih harus menjalani proses check-up setiap minggu.

Namun ternyata Dylan Carr tidak mengingat kejadian yang hampir merenggut nyawanya itu. Ia mengaku tidak pernah mengingat dan tidak diberi tahu bagaimana hal itu bisa terjadi.

"Gua enggak inget sampai sekarang, gua nanya yang gua bawa aja mereka enggak mau cerita," ujar Dylan Carr di RS Columbia Asia Pulomas, Jakarta Timur, Selasa, 12 November 2019.

Setelah kejadian itu, Dylan mengatakan akan lebih berhati-hati jika mengantuk saat mengendarai kendaraan. Ia akan memilih untuk menepi ketimbang harus terus membawa kendaraannya.

"Enggak sih, traumanya di bagian ngantuk, soalnya itu katanya karena lu ngantuk, jadi kalau mulai ngantuk langsung berhenti aja," katanya.

Meski mengalami luka yang cukup parah pada bagian kepala, Dylan Carr menunjukkan pemulihan kesehatan yang cukup pesat, bahkan dokter yang sebelumnya meminta tiga bulan untuk istirahat total berubah menjadi satu bulan.

"Kata dokter sih itu tiga bulanan tapi liat perkembangan jadi satu bulanan sekarang ya enggak tahu nanti ketemu," katanya.

Selama menjalani pengobatan, Dylan Carr mengaku kangen untuk kembali menjalani proses syuting. Tidak hanya prosesnya, ia juga kangen dengan teman-teman di lokasi.

Artis Dylan Carr Tabrak Truk, Polisi Tak Mau Berspekulasi

"Kangen lah, kangen syuting suasananya, kayak gimana orang-orangnya juga kangen," ucapnya.

Selama dirawat, salah satu hal yang menguatkannya untuk kembali sembuh adalah dukungan dari teman-teman. Dylan Carr tidak menyangka jika dukungan yang diberikan akan sebesar itu.

Kondisi Terkini Dylan Carr Usai Kecelakaan Parah, Tangannya Merespons

"Luar biasa support dari temen-temen, kalau support dari temen suka enggak nyangka sampai segitunya mensupport saya, mau terima kasih aja tuh udah enggak tahu mau ngomong apa lagi, susah dijelasin pakai kata-kata tapi luar biasa," pungkasnya.

Indra Bekti

5 Artis yang Mengalami Pendarahan Otak, Terbaru Indra Bekti

Pendarahan otak adalah pendarahan yang terjadi di dalam jaringan otak. Kondisi ini karena pecahnya pembuluh darah arteri di otak seperti yang terjadi di beberapa artis.

img_title
VIVA.co.id
29 Desember 2022