-
VIVA – Cut Keke tengah menjadi perhatian usai tampil dalam channel YouTube Maia Estianthy. Diundang sebagai bintang tamu bersama Dina Lorenza, Cut Keke pun bercerita mengenai pengalamannya menjadi istri kedua.
Cut Keke merupakan istri kedua dari Malik Bawazier. Keduanya sudah menjalani biduk rumah tangga selama 15 tahun.
Maia Estianty bahkan mengungkapkan kekagumannya melihat rumah tangga Cut Keke tetap akur dan langgeng sampai sekarang. Mendengar hal itu, Cut Keke mengaku apa yang dilihat Maia saat ini memerlukan proses yang tidak mudah.
"Tapi semua itu proses untuk seperti sekarang itu ada prosesnya gak mudah dan alhamdulillah sekarang semua fine-fine aja. Saling mengerti satu sama lain dan menjadi kayak keluarga besar," kata Cut Keke.
Dijelaskan oleh Cut Keke, hubungannya dengan istri pertama baik-baik saja. Bahkan diakui Cut Keke, keduanya sering saling membantu dalam membesarkan anak mereka.