Profil Lay EXO, Heboh Video Musiknya Dijiplak Young Lex

Lay EXO.
Sumber :
  • Soompi

VIVA – Baru sehari dirilis, video musik Young Lex yang berjudul Raja Terakhir (The Last Kingdom), sukses menduduki nomor 5 trending di YouTube. Hingga berita ini ditayangkan, video klip tersebut sudah ditonton 1 juta kali.

Komentari KDRT Kurnia Meiga Terhadap Istri, Young Lex: Cowok Red Flag Sih Itu!

Namun, sepertinya Young Lex belum bisa bersorak gembira. Pasalnya, pencapaian tersebut didapat karena video klip itu menuai kontroversi, lantaran dianggap menjiplak video musik milik penyanyi K-Pop, Lay EXO, berjudul Lit.

Hanya dalam hitungan jam setelah video musik Young Lex dirilis, para penggemar K-Pop langsung menyadari bahwa video klip Raja Terakhir, menjiplak video Lit, yang sudah lebih dulu dirilis pada Juni 2020.

Jika Ganjar-Mahfud Menang, Ahok Ingin Dua Posisi Jabatan Ini

Klik halaman berikutnya untuk melanjutkan.

Lalu, siapa sosok Lay EXO yang dikasihani warganet karena video klipnya disebut telah dijiplak oleh Young Lex? Berikut profil Lay EXO selengkapnya.

Ahok Ngaku Lebih Ingin Jadi Jaksa Agung daripada Ketua KPK

Dihimpun VIVA dari berbagai sumber, Lay EXO atau Zhang Yixing, merupakan penyanyi, rapper, penulis lagu, penari, dan aktor asal Tiongkok. Pria kelahiran 7 Oktober 1991 itu, memulai debut pada 2012 sebagai anggota grup musik pria Korea Selatan-Tiongkok, EXO berserta subunitnya EXO-M di bawah naungan SM Entertainment.

Pria yang juga bernama panggung Lay Zhang itu mulai dikenal setelah mengikuti ajang pencarian bakat Tiongkok, Star Academy pada 2005. Kemudian pada 2015, Lay mendirikan agensi yang beroperasi sebagai perusahaan manajemen dan label rekaman untuk menaungi kegiatan solonya.

Baca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui berita selengkapnya.

Tidak berhenti di situ, Lay juga menerbitkan buku autobiografi pemecah rekor berjudul Standing Firm at 24 di tahun yang sama. Pada 2016, Lay ditunjuk sebagai duta publisitas Liga Pemuda Komunis Tiongkok dari Changsha, yang menjadikannya sebagai selebriti pertama yang dipercaya menyandang gelar semacam ini.

Pada Oktober 2016, ia merilis album mini pertamanya, Lose Control dan berhasil mendulang kesuksesan di Korea Selatan dan China. Album ini berhasil menduduki posisi puncak di Gaon Album Chart dan peringkat 4 di tangga lagu World Albums Billboard.

Selain aktif dalam kegiatan bermusik, Lay EXO juga membintangi banyak drama dan film, di antaranya Ex-Files 2 (2015), The Mystic Nine (2016), Kung Fu Yoga (2017), The Island (2018) dan The Golden Eyes (2019).

Sedangkan karya terbarunya, Lay EXO sukses meluncurkan single dan video musik Lit yang dirilis pada Juni 2020 lalu. Hingga kini, video musik yang diunggah di kanal YouTube pribadinya itu sudah ditonton hingga 17 juta kali.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya