Logo DW

Kuasai Abad ke-21 dengan Belajar Pemrograman Komputer atau Coding

DW
DW
Sumber :
  • dw

Inisiatif coding yang organik seperti saya ini punya tujuan yang berbeda-beda, kalau saya pribadi di codingcamp, yang saya kejar ada dua, pertama yaitu mengasah logika anak dan kedua adalah beradaptasi dengan komputer secara keseluruhan jadi bukan cuma main game atau sekadar pencet-pencet tombol. Tapi bagaimana supaya anak jadi mengerti pekerjaan komputasi dari awal dari dia input, dari dia pecah-pecah kode.

Bagi Anda pribadi, apa yang menjadi ukuran keberhasilan dari pelatihan coding ini?

Di mana titik keberhasilan saya? Saya cuma ingin mencari rasa kepercayaan diri dalam diri anak. Begitu dia percaya diri dengan produknya, begitu dia percaya diri dengan proses belajar, begitu dia bisa mengatakan: "Wah Kakak payah nih Kak coding-nya" dan dia bisa pakai mesin pencarian untuk coding, itu selesai. Itu artinya dia sudah siap untuk belajar hal lain. Apa yang dia pelajari selanjutnya ya terserah, ga bisa lagi kita tentukan belajar apa.

Saya bahkan ga berupaya mengarahkan anak supaya misalnya jadi programmer, tapi bahwa dia percaya diri untuk menggunakan komputer sebagai sebuah engine, dia tahu apa yang mau dia pelajari dan dia tahu harus ke mana mencarinya, itu tujuan saya. Dan untuk menuju situ saja banyak anak Indonesia yang masih belum punya akses.

Wawancara untuk DW Indonesia oleh Arti Ekawati dan telah diedit sesuai konteks.