Logo BBC

Dokter Garis Depan Corona: Ada yang Pakai Kantong Sampah dan Celemek

Also short of PPE, an intensive care nurse in Spain wears a bin bag and a protective plastic mask, donated by a local company.
Getty Images
Perawat di Spanyol juga mengenakan kantong sampah dan masker wajah yang didonasikan oleh perusahaan lokal

Tempat perawatan ekstra intensif, didirikan di beberapa ruang operasi dan bangsal, membuat rumah sakit harus meningkatkan kapasitas mereka dua kali lipat untuk merawat pasien yang sakit kritis, terutama mereka yang kesulitan bernapas dan perlu memakai ventilator.

Namun, dengan memperluas perawatan intensif, dokter Roberts mengatakan staf perawat semakin berisiko untuk tertular.

"Perawat di unit perawatan intensif sangat terlatih dan biasanya memberikan perawatan khusus kepada mereka yang sakit kritis. Pasien mereka mungkin tertidur, tetapi mereka memiliki hubungan yang sangat dekat, mereka dapat menggambarkan setiap rambut di kepala pasien.

"Tapi sekarang, dengan tempat tidur tambahan ini, perawat berada di bawah tekanan untuk menjaga hingga empat pasien, sambil memberikan tingkat perawatan kritis yang sama. Mereka menangis dan benar-benar berjuang. Mereka adalah bagian paling penting dari sistem, namun kondisi mereka terancam".

Tinggal di rumah

Di luar di tempat parkir rumah sakit, dr Roberts menggambarkan bagaimana sebuah bangunan sementara baru dibangun di tempat parkir ambulans hanya dengan satu tujuan - untuk memeriksa semua pasien dengan gejala coronavirus sebelum mereka dirawat di rumah sakit.

Dia menggambarkan unit sebagai "pendeteksi kebohongan".

Image of an ambulance arrive at A&E
Getty Images