Di Parlemen Inggris, Jokowi Sebut One Direction dan Coldplay

Presiden Jokowi di hadapan Parlemen Inggris
Sumber :
  • Laily Rachev/Biro Pers-Setpres

VIVA.co.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat berbicara di hadapan Parlemen Inggris di London, Selasa 19 April 2016, menyinggung eratnya hubungan Indonesia dan Inggris dalam berbagai bidang termasuk soal minat kultural. Jokowi mengatakan bahwa rakyat Indonesia tak sedikit yang menjadikan tim sepak bola asal Inggris sebagai favorit, begitu pula grup musik asal negara itu diminati masyarakat Indonesia.

Menlu: Pemuda Indonesia di Eropa Antusias Bertemu Presiden

“Di Indonesia, pertandingan antara Manchester United dan Arsenal kadang-kadang menjadi sumber pertengkaran dalam keluarga. Selain itu hafal bait-bait lagu One Direction, Coldplay, Genesis, The Beatles, Led Zeppelin, Queen dan Iron Maiden,” kata Presiden Jokowi yang disambut senyum para anggota Parlemen Inggris sebagaimana dirilis Tim Komunikasi Presiden, Rabu 20 April 2016.

Presiden juga mengingatkan bahwa hubungan antara Inggris dan Maluku sudah terjalin sejak abad ke-16 saat Francis Drake datang ke pulau tersebut. Beberapa tahun kemudian, John Lancaster tiba di Aceh membawa surat dari Ratu Elizabeth I untuk memulai hubungan dagang.

Jokowi 'Kuliahi' Puluhan CEO Inggris 'The Power of Blusukan'

Oleh karena itu setelah 400 tahun dari abad tersebut, maka hubungan kedua negara sedianya diperkuat. Warga Indonesia kata Jokowi cukup mengenal produk-produk asal Inggris, maka sebaliknya demikian pula warga Inggris. 

“Saya ingin lebih banyak warga Inggris yang ke Indonesia, tidak hanya ke Bali, tapi juga ke tempat-tempat indah lainnya,” katanya.

Gaya 'Blusukan' Jokowi di Inggris

Presiden Jokowi juga  ingin agar produk-produk Indonesia semakin mudah dan semakin banyak masuk ke pasar Inggris.

Tampak hadir dalam acara tersebut antara lain Menteri Luar Negeri Retno L.P. Marsudi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Menteri Perdagangan Thomas Lembong

Jokowi Diarak Mobil Hias di Palembang

Jokowi Diarak Mobil Hias di Palembang

Lebih dari 20 ribu massa menyambut Jokowi di Palembang.

img_title
VIVA.co.id
2 April 2019