Anies Temukan Ada Kerumunan Warga Saat Malam Tahun Baru

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat menyampaikan keterangan pers di Jakarta (foto: Dokumen/Anies Baswedan)
Sumber :
  • vstory

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan bahwa pengamanan malam pergantian tahun 2022 kondusif. Dia berharap hal ini bisa berlanjut sampai libur akhir tahun yang rampung pada 2 Januari 2022 mendatang dan seterusnya.

Kans Anies Maju Lagi di Pilgub Jakarta 2024, Cak Imin: Dia Selalu Bilang Jeda Dulu

"Alhamdulilah kondisi kondusif dan Insya Allah akan kondusif sampai hari-hari ke depan," kata Anies kepada wartawan, Sabtu, 1 Januari 2022.

Anies berterima kasih pada tempat makan juga tempat hiburan yang menaati peraturan pemerintah agar tidak menyelenggarakan pesta tahun baru. Sebab, hal itu dikhawatirkan bisa menimbulkan kerumunan dan menyebabkan klaster baru COVID-19.

Sekjen Nasdem Ungkap Alasan Surya Paloh Tak Hadir di Acara Pembubaran Timnas Amin

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau vaksinasi untuk anak 6-11 tahun.

Photo :
  • ANTARA/Mentari Dwi Gayati

"Apresiasi warga, masyarakat, tempat-tempat hiburan, tempat-tempat makan yang taati anjuran pemerintah agar tak rayakan malam tahun baru di luar rumah," ujarnya.

Timnas Amin Resmi Dibubarkan, PKS Ungkap Hal Ini

Meski begitu, Anies tak menampik sempat menemukan masyarakat yang berkerumun saat malam pergantian tahun 2021. Mereka berkerumun menggunakan sepeda motor. Namun, bersama TNI-Polri, Anies mengklaim mereka berhasil dibubarkan.

"Memang menemukan di beberapa tempat ada masyarakat yang berkerumun dan kerumunnya rata-rata masih menggunakan motor," kata Anies.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya