Hotel Raffles Siapkan Ballroom untuk Salat Jumat Raja Salman

Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud saat salat di Masjid Istiqlal Kamis kemarin. Hari ini Raja Arab Saudi itu salat Jumat di Hotel Raffles.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id – Pengelola Hotel Raffles Kuningan – tempat Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud, beserta rombongan menginap – telah menyiapkan tempat khusus untuk Raja Salman dan rombongan melaksanakan ibadah Salat Jumat, 3 Maret 2017.

Dandim 0504 Jakarta Selatan, Letnan Kolonel Ade Rony, mengungkapkan pengelola hotel sudah menyiapkan tempat Salat Jumat bagi Raja Salman berserta rombongan di Ballroom Hotel Raffles .
 
"Sudah disiapkan di Ballroom," kata Ade saat ditemui di lokasi, Kuningan, Jakarta Selatan.
 
Ade menjelaskan, persiapan itu atas permintaan dari protokoler Raja Salman. Bahkan persiapan itu sudah dikoordinasikan sejak Kamis kemarin dan pagi ini tempat untuk pelaksanaan Salat Jumat sudah siap untuk digunakan. Meski ada alternatif lain kalau Raja Salman akan Salat Jumat di Istana Negara atau di Masjid Istiqlal.
 
"Kemarin kita tanya ke pihak hotel Raffles apabila raja berkenaan Salat di Hotel Raffles disiapkan di Ballroom. Sampai saat ini kita belum dapat konfirmasi apakah Raja Salam akan Salat di Ballroom, di Istiqlal atau tempat lain,” katanya. (ren)
Adik Penguasa Emirat Meninggal, Raja Salman Ucap Duka
 
Tonton video Pengawal Botak Raja Salman Terjepit Wanita Cantik di sini.
Geger Arab Saudi Tangkap Ulama Tersohor Ini, Diduga Karena Kritik Hiburan
Pamer Foto Diundang Raja Arab, Anies Dinilai Ingin Dapatkan Efek Elektoral
VIVA Militer : Raja Salman dan Pangeran Mohammad bin Salman

Pemeriksaan Rutin, Raja Salman Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit

Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud dikabarkan telah keluar dari rumah sakit, pada Rabu, 24 April 2024, setelah menjalani pemeriksaan rutin.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024