Logo BBC

Begini Kerja Bot Penyebar Hoax soal Papua dengan Biaya Miliaran Rupiah

Ilustrasi hoax - Davies Surya.
Ilustrasi hoax - Davies Surya.
Sumber :
  • bbc

Saat diperiksa lebih lanjut, ada perbedaan antara akun bot dengan akun biasa.

Awalnya, BBC menemukan akun-akun ini ketika memeriksa tagar seputar Papua.

BBC memeriksa beberapa akun dengan melihat username nya di Twitter. Foto yang mereka pakai untuk profil itu bukan foto asli. Ada yang tidak memasang foto, ada foto bintang hip hop korea, aktor China atau foto orang Australia.

Untuk memastikan foto itu bukan foto asli, foto tersebut diunggah ke mesin pencari gambar Yandex. Ketika dicari dengan image reverse search , foto-foto tersebut sudah pernah diunggah oleh orang lain sebelumnya.

Ketika diperiksa di lini masa, konten yang mereka unggah hanya konten-konten yang diprogram ini dan tidak ada yang lain. Setiap akun mengunggah konten pada jam berbeda, tapi kerap kali pada menit dan detik yang sama sehingga kecil kemungkinan dilakukan akun yang bukan bot.

Banyak dari akun bot terkait InsightID yang ditemukan dalam investigasi, kini sudah diblokir oleh Twitter.

Kepada BBC, juru bicara Twitter menjelaskan bahwa manipulasi platform, termasuk spam dan cara lain untuk mengakali integritas sistem Twitter, jelas-jelas pelanggaran peraturan Twitter.

"Manipulasi platform (termasuk otomatisasi dengan niatan buruk, dan pengikut palsu) tidak diizinkan di Twitter. Kami terus berusaha mencari dan mencegah akun yang menunjukkan tanda-tanda memanipulasi percakapan publik di Twitter," kata juru bicara Twitter melalui email.

`Pojokkan media internasional’

Investigasi BBC dan ASPI juga mengungkap beberapa laman yang menyebarkan informasi tidak benar mengenai Papua.

Website-website ini serupa, namun berdiri sendiri dan tidak ada hubungannya dengan InsightID.

Itu adalah Wawawa Journal, sebuah situs berbahasa Inggris, nampak seperti sebuah situs berita. Beberapa artikelnya berupa opini positif tentang Indonesia, beberapa artikel di dalamnya menulis informasi dari narasumber tanpa nama.